Fakhri Husaini - Pelatih Timnas Indonesia U-16Muhammad Irvan

Fakhri Husaini Sebut Thailand Lawan Terkuat Timnas Indonesia U-16


OLEH   MUHAMMAD RIDWAN

Pelatih timnas Indonesia U-16 Fakhri Husaini, menyebut Thailand merupakan lawan yang paling kuat saat berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-16. Dijadwalkan skuat Garuda Asia bakal memulai perjalanannya pada ajang tersebut 16 September 2017.

Pada ajang itu, timnas Indonesia U-16 tergabung di Grup G. Selain berhadapan dengan tuan rumah Thailand, David Maulana serta kolega bakal bertempur melawan Laos, Timor Leste, dan Kepulauan Mariana Utara.

SIMAK JUGA: PSSI Tak Beri Target Spesifik Buat Timnas Indonesia U-16

Namun, Fakhri menyebutkan timnya tidak bakal fokus saja ke pertandingan melawan Thailand. Menurutnya, semua kontestan yang berada di grup tersebut juga ingin lolos ke putaran final Piala Asia.

"Lawan terkuat Thailand. Tapi kami tak ingin meremehkan lawan-lawan lain kita yang bakal dihadapi," kata Fakhri saat pelepasan timnas Indonesia U-16.

SIMAK JUGA: Kopassus Ikut Andil Dipersiapan Timnas Indonesia U-16

Lebih jauh, Fakhri menuturkan sudah menyiapkan strageti khusus buat timnya berlaga di ajang tersebut. Ia ingin pasukannya dapat menjalani instruksinya ketika bertanding seperti saat latihan.

"Permainan terbuka, kemudian pressing ketat. Kami berusaha mencuri poin kemenangan karena peluang selisih gol itu yang juga menentukan," ucapnya.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0