Derby Merseyside ke-288 akan menjadi pertemuan paling menarik dalam beberapa tahun terakhir ketika pemuncak klasemen sementara, Everton, menjamu sang juara bertahan, Liverpool, di pertandingan pekan kelima Liga Primer Inggris musim 2020/21 di Goodison Park, Sabtu (17/10) malam WIB.
Untuk pertama kalinya dalam beberapa tahun terakhir, The Toffees memiliki kesempatan untuk menjadi unggulan di Merseyside. Klub besutan Carlo Ancelotti itu berada di bayang-bayang The Reds dalam waktu yang begitu lama. Tapi, mereka tampaknya siap menjadi pesaing untuk musim ini.
Everton meraih empat kemenangan sempurna di awal Liga Primer musim ini (dan ini adalah untuk pertama kalinya sejak musim 1969/70) sehingga mereka berhak memuncaki klasemen dengan perolehan 12 poin, sedangkan Liverpool berada di urutan kelima dengan raihan sembilan poin.
Secara mengejutkan, Liverpool menelan kekalahan telak 7-2 di markas Aston Villa sebelum jeda internasional. Klub besutan Jurgen Klopp itu pastinya ingin bangkit dari kekalahan dengan memburu kemenangan, meski tim yang harus dihadapi adalah rival satu kota.
Siaran Langsung Everton vs Liverpool
Pertandingan pekan kelima Liga Primer Inggris musim 2020/21 antara Aston Villa dan Liverpool disiarkan langsung Mola TV pada Sabtu (17/10) pukul 18:30 WIB.
Simak jadwal TV selengkapnya di sini.
| Stasiun TV | Mola TV |
| LIVE streaming | Mola TV |
Kapan Pertandingan Everton vs Liverpool Berlangsung?
| Pertandingan | Everton vs Liverpool |
| Tanggal | Sabtu, 17 Oktober 2020 |
| Kick-off | 18:30 WIB |
| Stadion | Goodison Park |
Prediksi Skuad Everton
| Posisi | Perkiraan susunan tim inti Everton (4-3-3) |
| Kiper | Pickford |
| Bek | Coleman, Keane, Godfrey, Digne |
| Gelandang |
Gomes, Allan, Doucoure |
| Striker | Rodriguez, Calvert-Lewin, Richarlison |
Prediksi Skuad Liverpool
| Posisi | Perkiraan susunan tim inti Liverpool (4-3-3) |
| Kiper | Adrian |
| Bek | Alexander-Arnold, Gomez, Van Dijk, Robertson |
| Gelandang |
Henderson, Fabinho, Thiago |
| Striker | Salah, Firmino, Mane |
Preview
Everton meraih kemenangan 4-2 di kandang di pertandingan terakhir liga, yakni lawan Brighton. Jika berhasil mengalahkan Liverpool dalam derby ini, mereka berpeluang besar untuk menjadi pesaing utama dalam perebutan gelar musim ini.
Everton mencatatkan delapan pertandingan secara beruntun (dengan rekor kemenangan 100% di berbagai ajang kompetisi pada musim ini), dan mereka telah mencetak 23 gol dari enam laga sebelumnya saja.
Pada musim 1894, hanya dua tahun setelah Liverpool didirikan, terakhir kalinya Everton memenangkan delapan pertandingan pertama mereka dalam satu musim di semua kompetisi. Tidak sejak musim 1938/39, mereka memenangkan lima pertandingan pembuka di liga sehingga duel Sabtu besok akan menjadi peluang untuk mematahkan catatan tersebut.
GoalSatu-satunya yang menjadi perhatian bagi Everton saat ini adalah rekor pertahanan karena mereka gagal melakukan clean sheet dalam lima pertandingan terakhir. Namun, lini serang mereka sangat bagus, yang dipelopori Dominic Calvert-Lewin, ditambah dengan performa rekrutan baru, James Rodriguez, Allan, dan Abdoulaye Doucoure.
Sementara itu, Liverpool berada dalam lima kemenangan beruntun sebelum kekalahan di Piala Liga Inggris lawan Arsenal (lewat adu penalti) dan kekalahan di tangan Aston Villa di Liga Primer pekan keempat.
Meski begitu, Liverpool adalah lawan yang sulit dihadapi karena selain berstatus juara Liga Primer Inggris musim 2019/20, mereka memiliki rekor head to head yang fenomenal lawan Everton selama bertahun-tahun.
Liverpool tidak terkalahkan dalam 22 pertandingan terakhir lawan Everton di berbagai ajang kompetisi dan mereka melakukan clean sheet dalam enpat laga tandang lawan sang rival di semua kompetisi.
Everton bermain imbang tujuh kali dalam delapan pertandingan terakhir di kandang lawan Liverpool di berbagai ajang kompetisi.
Yerry Mina tidak bisa tampil akibat cedera di tugas internasional bersama Kolombia. Mason Holgate dan Jarrad Branthwaite sudah absen, dan rekrutan baru Ben Godfrey berpeluang menjalani debutnya untuk Everton pada akhir pekan ini. Ancelotti mengonfirmasi, Allan dan Andre Gomes sudah pulih sehingga bisa diturunkan.
Klopp bisa menurunkan Thiago dan Sadio Mane setelah keduanya pulih dari Covid-19. Naby Keita dan Xherdan Shaqiri juga pulih setelah tes awal positif selama jeda internasional. Joel Matip sudah kembali berlatih pada pekan lalu sehingga satu-satunya yang masih absen adalah kiper Alisson.
#ClearHeadSmart Probablitas Kemenangan
Goal Indonesia



