Footer - Liga 1Goal Indonesia

Evan Dimas Makin Percaya Diri Dengan Jersey Baru Timnas Indonesia

Gelandang timnas Indonesia Evan Dimas, berkomentar tentang jersey anyar yang dipakai timnya. Ia menyebutkan kostum tersebut menambah kepercayaan dirinya ketika menjalani pertandingan.

Laga uji coba kontra Mauritius di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, kemarin, menanda debut jersey anyar timnas Indonesia. Para pemain skuat Merah Putih untuk kali pertama menggunakan kostum Nike. 

Kostum yang digunakan Boaz Solossa dan rekan-rekan terlihat simpel. Tak banyak ornamen yang menghiasi baju tersebut, hanya warna yang mendominasi ditambah sedikit warna emas di nomor punggung dan logo Nike.

"Saya rasa sangat bagus ya. Saya suka sekali. Saya sebagai pemain juga menjadi tambah percaya diri," ujar penggawa Selangor FA tersebut.

Kendati begitu, Evan menyampaikan jersey bukanlah yang terpenting untuknya. Melainkan, permainan dan keakraban para pemain timnas Indonesia yang jadi paling utama dalam sebuah permainan.

"Apapun jerseynya kalau sudah membela timnas maka harus berjuang mati-matian," ujar eks Bhayangkara FC tersebut.

Dalam partai uji tanding ini timnas Indonesia berhasil meraih hasil positif. Evan menjadi aktor kemenangan timnya lewat gol semata wayang yang diukirnya pada menit 89.

ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Robinho: Kenapa Saya Pilih Real Madrid Ketimbang Barcelona
2.Luis Enrique: Tak Ada Yang Sebanding Dengan Lionel Messi
3.Pertama Dalam 20 Tahun, Italia Tak Gunakan Pemain Juventus
4.Timnas Indonesia Mainkan Sepakbola Modern
5.FIFA 19: Mbappe & Deretan Bintang Dengan Skill Bintang Lima
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
Footer - Liga 1Goal Indonesia
Iklan
0