Erik ten Hag Ralf Rangnick GFXGetty Images

Sindir Erik Ten Hag? Ralf Rangnick: Waktu Saya Di Manchester United, Jadon Sancho Enggak Bermasalah Tuh

  • Rangnick komentari situasi Sancho dan Ten Hag
  • Sebut sang penyerang tidak bermasalah saat masih berada di bawah asuhannya
  • Sancho dipinjamkan ke Dortmund

APA YANG TERJADI? Drama antara Erik ten Hag dan Jadon Sancho telah menjadi pembicaraan selama beberapa waktu, dan terkini mantan manajer interim Manchester United Ralf Rangnick turut berkomentar tentang apa yang terjadi. Rangnick mengakui kalau Sancho merupakan pemain yang tidak bermasalah selama masa tugas singkatnya di Old Trafford.

APA YANG DIKATAKAN? "Dalam enam bulan saya melatihnya [Sancho], tidak ada satu pun masalah kedisiplinan. Sebaliknya, dia adalah pria yang tenang dan menyenangkan," ucap Rangnick kepada Sky Sports.

SITUASINYA: Perselisihan Sancho dan Ten Hag membuat pemain internasional Inggris itu diasingkan dari skuad Setan Merah sejak September tahun lalu. Dan baru-baru ini, dia resmi dipinjamkan ke klub lamanya, Borussia Dortmund, dan akan menghabiskan sisa musim ini di Signal Iduna Park.

DALAM FOTO:

Jadon Sancho Borussia Dortmund 2023-24Getty Images

Erik ten Hag Manchester United 2023-24Getty Images

APA SELANJUTNYA UNTUK SANCHO? Meski pun Sancho sudah tidak bermain sejak September lalu, kini ia akan fokus untuk menemukan kembali performa terbaiknya bersama Dortmund di sisa musim ini.

Iklan
0