Timnas Indonesia U-23PSSI

Empat Hari Sebelum Anniversary Cup, Timnas Indonesia U-23 Akan Berlatih


OLEH    MUHAMMAD RIDWAN

PSSI menjadikan Anniversary Cup sebagai tes event mandiri Asian Games 2018. Turnamen tersebut akan mulai berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, 27 April hingga 3 Mei mendatang.  

Plt ketua umum PSSI Joko Driyono, menyebut ajang tersebut merupakan bagian penting buat persiapan timnas Indonesia U-23. Ini karena lawan-lawan yang dihadapi merupakan kontestan Asian Games.

Dalam turnamen tersebut pasukan Luis Milla bakal berhadapan dengan Malaysia, Bahrain, dan Korea Utara. Rencananya, para pemain timnas Indonesia U-23 akan mulai berlatih empat hari sebelum Anniversary Cup bergulir.

"Menjelang Anniversary Cup, timnas Indonesia U-23 akan kembali menjalani TC pada 23 April. Anniversary Cup juga menjadi tes yang penting untuk mengukur dua persiapan, yaitu event dan tim kita," kata Joko.

"Memang saat ini semua pemain masih bersama klub masing-masing dan baru akan bergabung dengan timnas Indonesia beberapa hari sebelum pertandingan. Luis Milla telah membuat program, kompetisi Liga 1 juga menjadi bagian dari pembentukan tim nasional yang sangat penting," tambahnya.

Selain tes event mandiri, Anniversary Cup juga dijadikan perayaan ulang tahun PSSI ke-88. Maka dari itu, timnas Indonesia U-23 diharapkan menjadi juara sebagai kado manis buat induk sepakbola nasional tersebut.

LIMA ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Barcelona Jadi Pemenang Dalam Derbi Madrid
2.Ander Herrera Ludahi Lambang Manchester City?
3.Mimpi Buruk Derbi Bisa Berbuntut Panjang Buat Manchester City
4.Bek Johor Darul Takzim Ingin Pindah Ke Persija Jakarta Atau Persib Bandung
5.Marko Simic & Ismed Sofyan Pimpin Statistik Ini Di Piala AFC
Iklan
0