Edin Dzeko Inter Venezia Serie A 22012022Getty

Tentukan Kemenangan Inter Milan Lawan Venezia, Edin Dzeko: Saya Simpan Gol Untuk Momen Ini!

Edin Dzeko bercanda bahwa dirinya "menyimpan gol untuk momen ini" setelah membawa Inter Milan meraih kemenangan dramatis 2-1 atas Venezia dalam lanjutan Serie A Italia di San Siro, Minggu (23/1) malam WIB.

Venezia, yang promosi ke Serie A, sempat terganggu dengan masalah cedera dan Covid-19, bisa unggul terlebih dahulu sejak menit ke-19 lewat gol Thomas Henry.

Nerazzurri baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-40 lewat gol Nicolo Barella.

Dzeko memastikan kemenangan Inter di pengujung laga, tepatnya pada menit ke-90, setelah mendapat umpan crossing dari Denzel Dumfries dan mengalahkan penjagaan dua pemain lawan sebelum melepaskan sundulan yang mengarah ke dalam gawang.

Dengan kemenangan ini, Inter semakin kokoh di puncak klasemen sementara Serie A dengan perolehan 53 poin dari 22 pertandingan, unggul lima angka atas pesaing terdekat dan rival satu kota, AC Milan.

"Tidak ada pertandingan yang mudah dan kami melihat laga ini sebagai salah satu yang paling sulit yang kami hadapi sepanjang musim," ujar Dzeko kepada DAZN.

"Juga benar bahwa kami menjalani beberapa pertandingan yang melelahkan, termasuk satu di perpanjangan waktu untuk Coppa Italia dan tandang yang sulit ke Bergamo."

"Yang penting kami menang pada akhirnya. Ketika Anda mencetak gol di menit akhir, Anda harus merayakannya dengan api. Saya sempat melewatkan sejumlah peluang lain, tapi yang terpenting adalah tim menang."

Di pertandingan ini, pelatih Inter Simone Inzaghi menggantikan Lautaro Martinez, tapi tetap percaya pada Dezeko, yang akhirnya berbuah kemenangan.

"Mungkin saya belum mencetak gol akhir-akhir ini karena saya menyimpannya untuk momen ini! Saya tidak menyesal, itu adalah cara yang luar biasa untuk menang," ujar pemain asal Bosnia itu lagi.

"Inzaghi bermain sepakbola, jadi dia mengerti bahwa saya bisa menyelesaikan situasi sulit, bahkan di menit-menit terakhir."

Iklan
0