Bobby Duncan Liverpool 2019Getty Images

Bobby Duncan Segera Gabung Fiorentina?

Liverpool dikabarkan akan segera melepas striker remaja Bonny Duncan ke Fiorentina setelah klub Serie A Italia itu mengajukan tawaran untuk membeli sang pemain secara permanen.

Duncan, yang mencetak 32 gol untuk tim U-18 di musim perdananya sejak bergabung dari Manchester City, pada awalnya tidak akan dilepas pihak The Reds.

Pihak Liverpool menganggap tawaran dari Fiorentina tidak layak, yakni kesepakatan peminjaman tanpa kewajiban untuk membeli dan tidak ada klausul penalti jika Duncan tidak bermain.

Hal itu menyebabkan agen Duncan, Saif Rubie, membuat pernyataan panjang di media sosial, dengan mengklaim kalau Liverpool telah mengingkari kesepakatan dan mental sang pemain menjadi terpengaruh.

Dilansir agen pemberitaan PA, pada akhir pekan lalu, Fiorentina kembali dengan tawaran meningkat dan posisi Liverpool kabarnya kemudian berubah.

Pihak Fiorentina kabarnya akan membayar dua juta euro (£1,7 juta) di muka dengan penjualan 20 persen berdasarkan biaya untuk pemain.

Iklan
0