Livakovic Croatia BrazilGetty

Dominik Livakovic Lagi! Kroasia Tendang Brasil Dari Piala Dunia 2022 Lewat Drama Adu Penalti

  • Kroasia tendang pulang Brasil
  • Menang lewat drama adu penalti
  • Vatreni kunci tiket ke empat besar

APA YANG TERJADI? Kroasia secara mengejutkan mampu menyingkirkan Brasil di babak perempat-final Piala Dunia 2022, Jumat (9/12) malam WIB.

Kedua tim bermain imbang 1-1 selama 120 menit, dengan Neymar mencetak gol di penghujung babak tambahan pertama, namun Vatreni mampu membalas lewat aksi Bruno Petkovic di menit ke-116. Pertandingan dilanjutkan ke babak adu penalti, dan Luka Modric dkk pun mengunci tiket ke babak semi-final setelah menang 4-2 di adu penalti.

GAMBARAN UMUM: Kemenangan ini membuat Kroasia terus melanjutkan perjalanan mereka di Qatar, dengan ambisi Vatreni bisa menyamai pencapaian mereka empat tahun lalu yakni mencapai final. Sementara itu, Selecao kembali harus mengubur mimpi mereka untuk bisa menjadi juara dunia untuk keenam kalinya.

DALAM FOTO:

croatia brazil(C)Getty Images

Neymar Brazil Croatia World Cup 2022Getty

Dominik Livakovic Neymar Croatia Brazil World Cup 2022Getty

TAHUKAH ANDA? Dominik Livakovic telah menyelamatkan empat penalti selama adu penalti di Piala Dunia 2022, yang terbanyak dari kiper mana pun dalam sejarah turnamen.

APA SELANJUTNYA? Dengan Kroasia telah melaju ke semi-final, mereka kini menunggu siapa lawan mereka di empat besar, dengan pemenang antara Belanda atau Argentina yang akan menjadi lawan tim asuhan Zlatko Dalic.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0