Mantan striker Manchester United, Dimitar Berbatov, mendukung Odion Ighalo untuk bisa sukses bersama The Red Devils menyusul kedatangannya dengan status pinjaman dari Shanghai Shenhua pada bursa transfer musim dingin Januari.
Ighalo tampaknya menjadi solusi bagi United seiring dengan cederanya Marcus Rashford. Striker berusia 30 tahun itu dipinjam hingga akhir musim sehingga berpeluang main bareng Anthony Martial dan Mason Greenwood di lini depan.
Ighalo memiliki pengalaman bermain di Liga Primer Inggris, dengan mencetak 16 gol dari 55 penampilan ketika ia memperkuat Watford.
Ighalo berpeluang menjalani debutnya di laga tandang kontra Chelsea pada 17 Februari mendatang. Pemain asal Nigeria itu terakhir kali bermain di pertandingan kompetitif adalah pada 6 Desember lalu.
"Manchester United perlu mendatangkan seorang striker, tapi saya masih terkejut ketika mereka mendatangkan Odion Ighalo dengan status pinjaman," ujar Berbatov kepada Betfair.
"Saya pikir itu adalah transfer yang bagus untuk United karena Ighalo pernah bermain di Liga Primer, dan tampil bagus bersama Watford, jadi ia tahu apa yang diharapkan."
"Ia mencetak banyak gol di Tiongkok dan rekornya untuk Nigeria juga impresif. Saya ingin melihat dia segera bermain karena saya penasaran apakah ia akan cocok dengan rencana Ole Gunnar Solskjaer."


