Persipura vs PersitaLiga 1

Dikalahkan Persita Tangerang, Permainan Persipura Jayapura Melebihi Ekspektasi

Pelatih Persipura Jayapura Jacksen F Tiago, tetap memberikan apresiasi untuk perjuangan anak asuhnya. Meski, pada laga perdana Liga 1 2021/22 dikalahkan Persita Tangerang.

Persipura takluk dengan skor 2-1, di Stadion Pakansari, Cibinong, Sabtu (28/8). Gol kemenangan Persita dicetak oleh Harisson Cardoso dan Irsyad Maulana, sementara gol Mutiara Hitam diukir Ramai Rumakiek.

Jacksen, menyatakan seluruh pemain Persipura sudah berjuang keras di pertandingan tersebut. Makanya, ia bisa menerima hasil negatif yang didapatkan timnya.

"Mereka telah melebihi ekspektasi kami tim pelatih, baru kali ini mereka memberi sebuah perlawanan yang mewakili kita staf pelatih dan kita menciptakan beberapa momen. Kami berharap punya hasil lebih baik, tapi yang terpenting tim ini punya prospek," kata Jacksen.

Lebih lanjut, Jacksen menyakini Persipura bakal lebih baik di pertandingan selanjutnya. Kekalahan dari Persita dijadikan bahan evaluasi untuk memperbaiki kesalahan yang masih terlihat.

Persipura vs PersitaLiga 1

"Kita sedang membangun sebuah kekuatan yang baru, bukan sebuah hal yang mudah tapi anak-anak semua berani tampil," ucap sosok asal Brasil tersebut.

"Mereka mengeluarkan kemampuan terbaiknya dan saya cukup puas ya dengan apa yang mereka berikan, Mereka berikan yang terbaik, tapi belum mendapatkan hasil yang kami inginkan," ia menambahkan.

Skuad Persipura berencana kembali ke Batu, Malang, untuk melakukan persiapan. Hanya saja, Jacksen menunggu keputusan dari manajemen terkair rencananya tersebut.

"Kemarin sudah diskusi dengan manajemen, ternyata pertandingan berikutnya tetap di daerah sini, bisa di Jakarta, Bogor, atau Tangerang," ujarnya.

"Sehingga ada kemungkinan untuk tetap berada di sini, meski rencana sebelumnya tim pelatih itu akan kembali ke Batu," mantan juru formasi Barito Putera tersebut melanjutkan.

Iklan
0