Hasil negatif diterima Lechia Gdansk II ketika menjalani pertandingan uji coba kontra Radunia Stezyca. Klub yang diperkuat Egy Maulana Vikri tersebut takluk dengan skor 4-1.
Dalam pertandingan tersebut Egy dipercaya turun sejak menit awal. Pemain timnas Indonesia U-19 ini baru ditarik keluar dan digantikan Kamil Sikora ketika laga memasuki babak kedua.
Tampilnya Egy bersama Lechia Gdansk II, merupakan keputusan yang diambil pelatih Lechia Gdansk Piotr Stokowiec. Ia, mau melihat kemampuan dan adaptasi pesepakbola berusia 18 tahun sebelum main di tim utama.
"Dalam permainan hari ini [kemarin], kami memiliki kesempatan dan permainan yan baik. Tapinya Stezyca bermain dengan cepat dan bagus juga. Ada delapan pemain dari skuat tim pertma yang berada di tim kami sehingga menghasil permainan imbang di lapangan," kata juru latih Lechia Gdansk II Dominik Czajka dikutip dari laman resmi klub.
"Kedua tim telah menciptakan beberapa kesempatan, namun setelah itu kami melakukan lebih banyak lagi dan anak-anak 16-17 tahun kami berhenti. Perbedaan fisik untuk mencetak lebih banyak gol. Saya senang bahwa pertandingan berjalan baik."



