Asnawi Mangkualam Ansan GreenersGoal Indonesia

Debut Asnawi Mangkualam Di Korea Selatan Berujung Kemenangan

Pemain muda Indonesia, Asnawi Mangkualam, akhirnya mampu mencatatkan menit bermain dengan klubnya di Korea Selatan, Ansan Greeners, sejak didatangkan klub pada Februari lalu untuk kompetisi musim 2021.

Asnawi diberdayakan Ansan Greeners untuk Piala FA babak 32 besar, menghadapi Yangpyeong FC, Minggu, 28 Maret. Asnawi tampil sejak menit awal dan tidak tergantikan. Kemenangan pun mampu diraih Ansan Greeners.

Sebagai informasi, Yangpyeong merupakan klub kasta empat kompetisi Korea Selatan, dan laga ini merupakan kesempatan bagus untuk Asnawi menyesuaikan diri pada musim debutnya bermain di Negeri Ginseng.

Kim Gil-sik sebagai pelatih dari Ansan Greeners memang tidak mau memaksakan Asnawi untuk cepat bermain pada kompetisi K2 League. Namun, Gil-sik menyadari bahwa ada semacam 'keharusan' untuknya memberi Asnawi kesempatan.a

Tampil sebagai bek kanan, Asnawi cukup impresif karena bisa tampil disiplin melawan Yangpyeong. Sebagai seorang bek sayap dengan naluri serang tinggi, Asnawi pada laga ini justru tampil sabar dan jarang melaju ke depan.

Asnawi Mangkualam Ansan GreenersGoal Indonesia

Ansan Greeners yang tentunya lebih dijagokan pada pertandingan ini akhirnya mampu menutup laga dengan kemenangan tipis saja, 1-0. Asnawi pun resmi menjadi pemain Indonesia pertama yang mendapat menit bermain di Korea Selatan.

Dengan kemenangan ini, klub berjuluk Green Wolvers ini berhak lolos ke putaran ketiga Piala FA. Mereka sudah ditunggu Chungnam Asan FC, yang juga berkompetisi di kasta kedua Liga Korea Selatan, atau K2 League.

Sejak tiba di Korea Selatan, Asnawi terus menempa diri supaya bisa menyesuaikan level sepakbola di sana. Ada masanya mantan pemain PSM Makassar ini harus menjalani karantina, bahkan sampai dua kali, karena sempat kontak dengan warga negara Indonesia yang positif Covid-19.

Sebagai pemain Indonesia pertama yang tampil di Korea Selatan, Asnawi diberikan kontrak dengan durasi satu tahun, dan opsi perpanjangan. Popularitas dari Ansan Greeners langsung melejit ketika Asnawi dikabarkan resmi merapat ke sana.

Hal tersebut terlihat dari media sosial klub yang banjir pengikut dari Indonesia. Cerdasnya, tim media dari Ansan Greeners juga tidak mau buang kesempatan, dengan sering memanfaatkan Asnawi sebagai bahan konten, atau bahkan menggunakan Bahasa Indonesia dalam unggahannya.

Asnawi Mangkualam Ansan GreenersGoal Indonesia
Iklan