Bintang Juventus Cristiano Ronaldo merupakan pemain terbaik dalam generasinya, demikian menurut rekan setim pemain asal Portugal itu, Matthijs de Ligt.
Ronaldo sedang menjalani musim keduanya di Turin dengan membuat lompatan ke Juventus dari Real Madrid setelah ia membuktikan dirinya sebagai legenda klub dengan memenangkan empat gelar Liga Champions dan mencetak gol terbanyak untuk Los Blancos sepanjang sejarah.
Meski sudah berusia 35 tahun, Ronaldo masih menampilkan performa gemilang bersama Bianconeri. Pada musim ini, ia mencetak 25 gol dari 32 pertandingan di berbagai ajang kompetisi, termasuk serangkaian 11 gol dalam 11 laga Serie A Italia secara beruntun.
De Ligt, yang bergabung ke Juventus dari Ajax Amsterdam, memuji kualitas yang dimiliki Ronaldo.
"Ronaldo adalah yang terbaik dalam genarasinya dan sebagai contoh yang besar untuk pemain-pemain muda," ujar de Ligt kepada Tuttosport.
"Saya selalu berusaha meningkatkan cara bermain saya dengan menyaksikan dia karena bahkan dalam latihan ia memiliki intensitas yang gila dan Anda bertanya-tanya apakah dia benar-benar berusia 35 tahun."
"Kami sungguh memiliki tim yang bagus, banyak orang baik. Yang paling menyenangkan adalah orang-orang Amerika Selatan. Selain Ronaldo, saya terkesan dengan Paulo Dybala dan Rodrigo Bentancur: kedua pemain yang memiliki teknik sangat bagus. Rodrigo ketika diremehken, ia justru akan memiliki masa depan yang bagus di depannya."
Selain Ronaldo, de Ligt juga mengaku terkesan dengan inspirasi dari Gianluigi Buffon.
"Gigi benar-benar bisa menjadi ayah saya...dia berusia 42 tahun! Bisakah Anda bayangkan itu!" ujarnya lagi.
"Intinya, jika melihat dia bermain, Anda akan mengatakan kalau ia berusia 30 tahun. Ia adalah orang yang top dan selalu ada bersama saya. Saya banyak belajar dari dia."
De Ligt mengaku senang dengan kariernya di Juventus, meski ia menjalani musim pertamanya yang sulit.
"Mereka menemukan banyak hal tentang saya: kebenarannya adalah saya sangat senang di Turin dan bisa berlatih setiap hari dengan pemain-pemain yang luar biasa," tegas de Ligt.


