Moyes West Ham FrankfurtMatthias Hangst/Getty Images

Kartu Merah Gebok 'Ball Boy', David Moyes Minta Maaf (+Video)

Manajer West Ham United, David Moyes, menghaturkan permohonan maaf setelah melampiaskan frustrasi dengan menendang bola ke arah ‘ball boy’.

Terbaru, West Ham tersingkir dari Liga Europa usai dikalahkan Eintracht Frankfurt 1-0 pada leg kedua di Deutsche Bank Park, Jumat (6/5) dini hari WIB.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Gol kemenangan sang tuan rumah dicetak oleh Rafael Borre pada menit ke-26’.

Atas hasil tersebut, West Ham tereliminasi dengan skor agregat 3-1 setelah pada leg pertama juga keok di London Stadium.

Tugas West Ham untuk membalikkan keadaan sudah berat sejak menit ke-19 selepas kartu merah langsung yang diterima Aaron Creswell usai melanggar Jens Petter Hauge.

Frustrasi memuncak di paruh kedua. Moyes diusir wasit pada menit ke-78 setelah ia bereaksi marah terhadap upaya seorang ‘ball boy’ untuk menunda permainan.

“Ya, saya menendang kembali bola itu ke arah ‘ball boy’, jadi saya minta maaf untuk itu,” ucap Moyes kepada BT Sport pasca-laga saat ditanya tentang kartu merahnya.

"Dia melempar bola dengan sangat pelan ke arah saya,” tambahnya.

West Ham kini menelan empat kekalahan berentet di lintas ajang. Di Liga Primer Inggris, klub asal London Timur tersebut tercecer di peringkat ketujuh dengan koleksi 52 poin.

Adapun pada partai final, Frankfurt akan menghadapi wakil Skotlandia, Rangers, yang secara mengejutkan menyingkirkan RB Leipzig di semi-final.

Iklan