David Da Silva - PersebayaAbi Yazid / Goal

David Da Silva Sudah Lama Punya Rasa Pada Persib Bandung

Penyerang anyar Persib Bandung, David da Silva, sangat senang bisa kembali bermain di Indonesia setelah dirinya mengawali karier di Tanah Air untuk kali pertama pada 2018, bersama Persebaya Surabaya. David sendiri dikenal sebagai predator ulung selama bermain di Liga 1.

Sebanyak 35 gol pernah ia catatkan di Indonesia bersama Persebaya. Bahkan penampilan apiknya untuk Green Force membuat tim asal Korea Selatan, Pohang Steelers, merekrutnya pada kompetisi musim 2019. Namun pada putaran kedua Liga 1 2019, David kembali ke Persebaya.

Persib berharap banyak pada kualitas David, yang musim lalu bermain di kompetisi Malaysia untuk Terengganu. David menyebut bahwa ia sudah lama punya rasa pada Persib, namun baru berjodoh dengan Maung Bandung pada putaran kedua Liga 1 2021/22.

"Saya senang bisa kembali ke Indonesia. Saya punya cerita bagus di sini. Sejak saya pertama kali ke Indonesia, Saya sudah menaruh hormat kepada Persib. Saya seperti merasa sudah punya hubungan dengan tim ini. Saya senang bisa bergabung dengan klub ini," urainya, dilansir laman resmi Persib.

"Persib dan Persebaya adalah dua klub terbesar di Indonesia. Dua tim ini punya hubungan yang sangat baik, seperti klub yang sama. Mereka punya pendukung sangat besar dan terbesar di dunia. Saya sangat menghormati bonek. Saya ingat, suatu saat di stadion, mereka (bonek dan bobotoh) bernyanyi bersama-sama.. Saat saya mendengarnya, saya merasa emosional. Saya merasa sangat beruntung mengetahui besarnya kecintaan mereka kepada kami. Semoga saya bisa merasakan momen istimewa itu lagi," sambung David.

Terkait keberadaan Robert Rene Alberts sebagai pelatih Persib, David mengaku sudah mengenal baik sosok asal Belanda tersebut. Konon, Robert memang sudah lama mendambakan servis dari David, tapi baru bisa terwujud musim ini.

"Saya punya hubungan yang baik dengan Robert dan semua staf pelatih. Saya sering bicara dengan pelatih, juga pelatih Digul (Gilang Kusumah) soal latihan kebugaran. Saya juga sudah mengenal Bruno [Cantenhede]. Saya tahu dia di internet. Namun kami sering bicara dan dengan koneksi yang kami miliki. Saya yakin kami bisa memberikan yang terbaik untuk tim ini."

Iklan
0