Rahmad Darmawan - Mitra KukarGoal / Abi Yazid

Daftar Pemain Madura United Yang Sudah Dikontrak & Ikut Berlatih

Madura United telah memulai latihan mereka di Batu, Jawa Timur, untuk menyambut kompetisi musim 2021. Para pemain sudah berkumpul sejak Kamis, 25 Februari, dan semuanya telah dipastikan dikontrak.

Puluhan pemain sudah ditetapkan menjadi bagian skuad Laskar Sapeh Kerrab di bawah komando pelatih Rahmad Darmawan. Meski terlihat santai, Madura United bergerak pasti menyusun kekuatan mereka untuk musim ini.

Manajemen juga tidak mengundang pemain seleksi, pada pemusatan latihan (TC), di Batu. "Sudah, mereka yang bergabung dalam tim saat ini adalah pemain yang statusnya sudah dikontrak resmi. Bukan dengan status trial,” ungkap Ziaul Haq, direktur, dikutip laman resmi klub.

Ziaul Haq & Haruna Soemitro - Madura UnitedAbi Yazid / Goal

Alfin Tuasalamony, Haris Tuharea, Risna Prahalabenta hingga Samuel Christianson, di antara nama-nama yang baru saja diumumkan kembali menjadi bagian dari tim. Tak ketinggalan Jacob Pepper, sebagai pemain asing dari Madura United.

Ridho Djazulie, Ridwan dan Ahmad Fawaid, jadi trio penjaga gawang mereka untuk Liga 1 2021, setelah Satria Tama dipastikan meninggalkan klub. Mereka di bawah arahan Hendro Kartiko, yang kali kedua menjadi pelatih kiper dari Madura United.

Para pemain yang sudah mengikuti kegiatan TC di Batu diharapkan jadi fondasi tim untuk turnamen pramusim Piala Menpora 2021. RD, sapaan akrab Rahmad, hanya ingin membicarakan pemain yang sudah pasti tetap bersama skuad, seperti pemain yang dipertahankan.

“Memang mereka sudah bersama kami di sini, dan akan menjadi bagian kami untuk pembentukan tim ini. Mereka juga mulai ikut bersiap menatap turnamen pramusim bulan depan,” beber RD, yang juga manajer Madura United.

Perlu diketahui, musim ini Madura United cukup ngotot mempromosikan pemain muda binaan tim junior mereka. Sudah ditetapkan lima nama yang dipromosikan, ditambah dengan kehadiran striker eks Persib U-16, Ronaldo Kwateh.

Sementara untuk tiga pemain asing lainnya, beberapa waktu lalu Madura United pernah menyatakan bahwa mereka aman tetap bersama. Seperti Jaimerson Xavier, Bruno Lopes, dan Bruno Matos. Namun ketiganya belum hadir di Batu, atau pun diumumkan memperpanjang kontrak.

Daftar Pemain Madura United

1. Ridwan

2. Ridho Djazulie

3. Ahmad Fawaid

4. Kadek Raditya

5. Asep Berlian

6. Guntur Aryadi

7. Fachruddin Aryanto

8. Slamet Nurcahyo

9.Jacob Pepper

10. Dodi Alekvandjin

11. Zulfiandi

12. David Laly

13. Marckho Sandy Meraudje

14. Andik Rendika Rama

15. Alfin Tuasalamony

16. Samuel Christianson

17. Risna Prahalabenta

18. Haris Tuharea

19. Erick Sanjaya

20. Maulana Romadhon

21. Kevy Syahertian

22. Make Aldo Maulidino

23. Ronaldo Kwateh

24. Alberto Goncalves.

Bruno Matos - Madura UnitedGoal Indonesia
Iklan
0