Chelsea dikabarkan meminta informasi mengenai bek AC Milan Theo Hernandez, namun Rossoneri tidak akan menjual pemain asal Prancis itu dengan harga kurang dari €60 juta.
Theo bergabung ke San Siro dari Real Madrid pada 2019 dengan nilai transfer €21 juta dan dia dianggap sebagai salah satu bek sayap terbaik di Eropa.
Pemain berusia 24 tahun itu mencatatkan 20 penampilan untuk AC Milan di berbagai ajang kompetisi pada musim 2021/22 ini, 15 di antaranya di Serie A Italia, dengan menyumbang dua gol.
Secara total, Theo tampil 101 kali untuk AC Milan di semua kompetisi dengan mencetak 17 gol.
Kontrak Theo akan berakhir pada Juni 2024, namun pihak AC Milan tampaknya akan memberikan perpanjangan masa pengabdian untuk sang bek hingga 2026 dengan kenaikan gaji.
Theo dikait-kaitkan dengan sejumlah klub besar Eropa selama beberapa bulan terakhir, dari Paris Saint-Germain hingga Manchester City.
Dilansir Tuttosport, PSG siap mendatangkan Theo pada musim panas tahun depan, sementara The Blues bergerak cepat dengan berusaha mendatangkan sang pemain pada bursa transfer Januari mendatang.
Pihak Chelsea kabarnya bahkan sudah menelpon AC Milan untuk menanyakan terkait apakah Theo tersedia untuk dilepas dalam waktu dekat ini, meski tidak ada negosiasi resmi yang berlangsung.
AC Milan tampaknya hanya akan melepas Theo dengan harga lebih dari €60 juta.




