Jurgen Klopp LiverpoolGetty

Liverpool Kepincut Javi Cendon, Kiper Muda Spanyol Yang Ikut Trial Di Austria

Liverpool sedang mempertimbangkan untuk mengontrak kiper muda, Javier Cendon, yang ikut berlatih bersama skuad utama Jurgen Klopp.

Kiper berusia 19 tahun asal Spanyol itu mengikuti agenda pramusim The Reds di Austria, dan beberapa sumber mengatakan kepada Goal bahwa ia telah membuat staf, termasuk pelatih kiper, John Achterberg, terkesan dengan penampilannya.

Menjelang kembalinya mereka ke Merseyside pada akhir pekan ini, Liverpool akan mengambil keputusan mengenai nasib sang pemuda.

Cendon meninggalkan Villarreal pada akhir musim 2019/20, dan bisa dipertimbangkan sebagai opsi yang memungkinkan untuk skuad Liverpool U-23 arahan Barry Lewtas ketimbang langsung bermain untuk tim utama. Ia diyakini akan mendapat kesempatan terus berlatih di Melwood sebelum klub mengambil keputusan.

Liverpool memiliki stok yang cukup untuk sektor penjaga gawang senior, dengan Adrian akan kembali berperan sebagai pelapis Alisson. Caoimhin Kelleher, yang membuat empat penampilan musim lalu, sekali lagi akan menjadi kiper ketiga.

Kamil Grabara, pemain internasional Polandia U-21, diperkirakan akan dilepas dengan status pinjaman, dengan Hamburg dan PAOK Salonika sejauh ini menjadi dua klub yang tertarik padanya. Grabara menghabiskan musim lalu sebagai pemain pinjaman di Huddersfield Town.

Loris Karius akan dijual jika ada klub yang berminat. Kiper asal Jerman itu telah bersama skuad di Austria, namun tidak terlibat dalam laga uji coba pada Sabtu (22/8) kemarin saat melawan Salzburg dan sejauh ini telah diberi tahu bahwa tidak ada masa depan di klub baginya.

Montpellier adalah salah satu klub yang menawarnya, meski pun Karius sendiri menegaskan tidak akan terburu-buru untuk membuat keputusan.

Di level akademi, Liverpool melepas tiga penjaga gawang selama musim panas ini, dengan Shamal George, Dan Atherton dan Kai McKenzie-Lyle semuanya meninggalkan klub.

Cendon, sementara itu, merupakan bagian dari skuad Villarreal U-19 yang mencapai final Piala Dallas tahun lalu dan telah memperkuat Spanyol di level junior.

Iklan
0