Edinson Cavani PSGGetty Images

Edinson Cavani Tes Medis Di Atletico Madrid

Striker Paris Saint-Germain diduga telah menjalani tes medis di Atletico Madrid.

Cavani, yang kontraknya di Parc des Princes menyisakan kurang dari enam bulan lagi, diminati sejumlah klub besar Liga Primer Inggris, di antaranya Manchester United dan Chelsea.

Namun, dilansir AS, Cavani akan melanjutkan kariernya di Spanyol. Bintang asal Uruguay berusia 32 tahun itu sudah menjalani tes medis di Atletico.

Los Rojiblancos membutuhkan tenaga baru untuk lini depan karena klub besutan Diego Simeone itu masih harus berjuang untuk mencetak lebih banyak gol pada musim ini.

Atletico bahkan rela mengeluarkan dana demi mendapatkan Cavani ketimbang mendapatkan sang pemain secara gratis pada musim panas nanti.

Cavani sebenarnya bebas melakukan diskusi dengan klub-klub luar Prancis terkait transfer dirinya pada musim panas mendatang. Namun, ia tampaknya ingin segera meninggalkan PSG pada bursa transfer musim dingin Januari ini, meski pihak klub berharap sang striker tetap bertahan hingga akhir musim 2019/20 ini.

Iklan
0