Pelatih timnas Indonesia U-16 Bima Sakti, menginginkan para pemainnya maksimal selama menjalani pemusatan latihan tahap akhir. Sebanyak 25 pemain dipanggil untuk mengikuti agenda ini yang digelar di Bogor, 7-24 Juli 2019.
Menurut Bima para pemain yang dipanggilnya itu merupakan yang terbaik. Mereka disaring dari pemusatan latihan timnas Indonesia U-16 yang dilangsungkan beberapa waktu.
"Saya berharap mereka bisa lebih fokus konsentrasi berlatih dan mengeluarkan kemampuan terbaiknya. Karena kejuaraan semakin dekat," ucap Bima dikutip dari laman resmi PSSI.
Untuk mewujudkan keinginannya tersebut Bima mengumpulkan para pemainnya di Hotel Whiz Prime, Pajajaran, Bogor. Saat itu, ia membicarakan tentang program latihan yang telah disiapkannya.
"Saya bicara dengan para pemain sebelum pemusatan latihan berlangsung. Ini hal biasa yang kami lakukan dalam mengawali TC, melakukan pertemuan terlebih dahulu dengan tim kepelatihan untuk menginformasikan program kami dalam dua minggu ini. Setelah itu kami makan malam bersama pemain dan ada sedikit motivasi kembali yang untuk menumbuhkan semangat setiap pemain," ujarnya.
"Hal ini tentu untuk mengembalikan kembali energi kami sebagai kesatuan tim agar lebih solid lagi. Terlihat kondisi mereka dalam keadaan yang baik," tambahnya.
