Caoimhin Kelleher Liverpool 2020-21Getty Images

Caoimhin Kelleher Teken Kontrak Baru Berjangka Panjang Di Liverpool

Caoimhin Kelleher telah meneken kontrak baru berjangka panjang di Liverpool, dengan kiper berusia 22 tahun itu tampil impresif di level senior.

Kelleher mendapat kesempatan tampil di tim senior Republik Irlandia, dan di level klub, ia juga sempat tampil di Liga Primer Inggris dan Liga Champions untuk The Reds.

Meski kalah bersaing dengan Alisson di bawah mistar gawang, Kelleher diharapkan bisa menjadi harapan Liverpool untuk masa yang akan datang.

"Saya senang menyelesaikannya dan akhirnya selesai; itu [kontrak baru] memerlukan proses beberapa bulan dengan negosiasi dan hal-hal lain, jadi saya senang bisa menyelesaikannya," ujar Kelleher di laman resmi klub.

"Bagi saya, ini adalah momen yang positif untuk berkomitmen pada masa depan saya di klub selama beberapa tahun ke depan."

"Ini adalah klub besar dan merupakan suatu kehormatan untuk menjadi bagian darinya, jadi ketika saya mendapat kesempatan untuk meneken kontrak beberapa tahun lagi, saya jelas senang."

"Saya sungguh hanya ingin menjaga kemajuan saya di klub."

Kelleher menghabiskan lebih banyak waktu di meja perawatan pada musim 2020/21, namun ia tetap mendapat kesempatan tampil untuk pertama kali di ajang Liga primer Inggris, dengan penampilan dua kali.

Kelleher disebut-sebut akan dipinjamkan untuk musim 2021/22, mengingat Adrian juga meneken kontrak baru 12 bulan, namun kemungkinan besar ia akan dipasang sebagai wakil utama untuk Alisson.

Iklan
0