Callum Hudson-Odoi mengaku terkejut setelah dirinya dipastikan mendapat panggilan ke timnas Inggris untuk pertama kalinya.
Hudson-Odoi belum tampil sebagai starter di Liga Primer Inggris untuk Chelsea, namun manajer The Three Lions Gareth Southgate mempromosikan pemain berusia 18 tahun itu ke dalam skuat senior setelah bintang Manchester United Luke Shaw menjadi pemain keempat yang mengundurkan diri karena cedera.
Hudson-Odoi baru saja menyelesaikan makan siangnya bersama Young Lions sebelum menuju ke St George's Park untuk bergabung dengan tim senior jelang kualifikasi Euro 2020 lawan Republik Ceko dan Montenegro.
"Ini adalah hari yang gila, tapi mendapat panggilan internasional [senior] pertama saya adalah sebuah perasaan yang luar biasa," ujar Hudson-Odoi.
"Hari ini adalah hari yang sangat panjang buat saya karena saya harus menuju ke Bristol terlebih dahulu untuk U-21 dan kemudian diberitahu kalau saya harus datang ke sini ke St George's Park."
"Ini adalah pengalaman yang gila, tapi saya senang mendapat panggilan dan senang berada di sini juga."
"Saya pikir sang manajer bercanda. Saya terkejut dan kemudian saya mendengar kalau saya harus benar-benar pergi, saya tidak percaya. Saya senang."
"Ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan. Kini, saya harus kerja keras, menikmati setiap momen dan terus bekerja dengan harapan bisa memberi dampak ketika saya mendapat kesempatan."
Hudson-Odoi pernah membantu timnas meraih gelar Piala Dunia U-17 pada 2017.
Goal Indonesia


