Lionel Messi Neymar GFXGetty/Goal

Cafu: Neymar Lebih Baik Dari Lionel Messi

Legenda Brasil Cafu menyatakan, bintang Barcelona Lionel Messi bahkan tidak bisa menyamai kemampuan teknik winger Paris Saint-Germain Neymar.

Neymar pernah bermain bareng Messi di Barcelona sebelum striker asal Brasil berusia 28 tahun itu pindah ke PSG dengan rekor transfer dunia £200 juta pada 2017.

Neymar mencetak 69 gol dan membuat 39 assist dari 80 penampilan untuk PSG.

Cafu yakin Neymar adalah pemain dengan kemampuan teknik sepakbola terbaik di dunia.

"Secara tektik, Neymar merupakan pemain terbaik di dunia," ujar Cafu kepada Fox Sports.

"Hari ini, secara teknik, tidak ada yang bisa mengalahkan Neymar. Bahkan tidak Messi, meski saya adalah pengagum dia. Tapi, ia [Messi] tidak bisa melewati Neymar dalam hal kualitas teknik."

Iklan
0