Ange-Postecoglou(C)Getty Images

“Bukannya Ada Calon Favorit?” - Ange Postecoglou Tersinggung Dikabarkan Ke Tottenham Hotspur

Manajer Celtic Ange Postecoglou mengungkapkan dirinya tidak pernah masuk ke dalam kandidat pembesut Tottenham Hotspur, dan memilih berkonsentrasi menatap pertandingan final Piala FA Skotlandia akhir pekan ini.

Nama Postecoglou belakangan muncul ke permukaan sebagai kandidat kuat manajer Tottenham yang sedang mencari sosok baru selepas pemecatan Antonio Conte, karena diyakini bisa membawa Tottenham kembali ke kompetisi Eropa.

Sebelum nama Postecoglou muncul, Tottenham dikaitkan dengan beberapa manajer top, seperti Mauricio Pochettino, mantan pelatih Bayern Munich Julian Nagelsmann, serta Ange Slot yang sukses membawa Feyenoord menjuarai Eredivisie Belanda musim ini.

Hanya saja, ketiga nama itu, termasuk Luis Enrique sudah menampik ketertarikan Tottenham. Tak pelak, klub bermarkas di London tersebut akhirnya melirik Postecoglou.

“Bukannya ada orang lain yang menjadi favorit minggu lalu? Jadi tidak, itu (nama Postecoglou) tidak terdaftar. Saya sangat tertarik mengapa orang suka berspekulasi tentang hal-hal ini,” cetus Postecoglou dikutip laman BBC.

Postecoglou menegaskan, dirinya saat ini hanya memikirkan pertandingan final Piala FA Skotlandia melawan Inverness Caledonian Thistle, Sabtu (3/6) malam WIB. Menurrut Postecoglou, memikirkan hal lain di luar pertandingan nanti bukan karakter dirinya.

“Kami sudah bekerja sangat keras untuk mendapatkan diri kami di posisi ini. Bagi saya, membiarkan pikiran saya mengembara tentang hal lain di samping menyiapkan tim untuk hari besar, itu bukan siapa saya,” tegas Postecoglou.

Jika mampu mengalahkan Inverness di Hampden Park, Celtic bakal mendapatkan treble pada musim ini, dan itu menjadi kesuksesan tersendiri bagi Postecoglou. Dalam karirnya di Skotlandia, Postecoglou telah mengoleksi lima trofi.

“Suporter kami akan memberikan dukungan penuh di ajang piala, merayakannya, dan memastikan itu menjadi hari yang istimewa,” ucap Postecoglou.

“Apa pun yang saya katakan sekarang, akan berarti nol jika kami tidak menang. Itu fokus saya, karena itu tanggung jawab saya. Itu tidak akan berubah. Saya sudah cukup jelas tentang itu. Ini adalah peran besar untuk menjadi manajer klub ini.”

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0