Shin Tae-yongPSSI

Bukan Proyek Naturalisasi, Shin Tae-Yong Jelaskan Dasar Pemanggilan Marc Klok

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong, mengomentari tentang proyek naturalisasi. Ia menegaskan kabar yang beredar tersebut tidak benar adanya.

Munculnya isu tersebut karena Tae-yong memanggil Marc Klok, pada pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia. Pilar Persija Jakarta tersebut menjadi satu-satunya pemain naturalisasi yang diajak mengikuti agenda ini.

Publik Korea Selatan, mengira Tae-yong merupakan orang yang bantu Klok mendapatkan paspor Indonesia. Padahal, pesepakbola berusia 28 tahun tersebut mengurus perpindahan kewarganegaraan sebelum Tae-yong, menukangi skuad Garuda.

"Saya mendengar bahwa saya punya proyek naturalisasi pemain, itu tidak benar. Itu keliru," kata Tae-yong dikutip dari Sports Seoul.

"Klok sudah lama aktif di Indonesia dan sudah memenuhi persyaratan naturalisasi. Dia sudah dinaturalisasi dan memperoleh kewarganegaraan Indonesia pada Oktober tahun lalu," Tae-yong menambahkan.

Marc Klok - PersijaPersija

Tae-yong menjelaskan dasar pemanggilan Klok, karena performanya. Pria berdarah Belanda tersebut mampu mengantarkan Persija juara dan meraih pemain terbaik di Piala Menpora 2021.

"Saya menonton liga Indonesia dan saya memerhatikannya. Saya mendengar bahwa ia adalah pemain naturalisasi dan saya mengambilnya," ujarnya.

Dalam TC ini Tae-yong memanggil sebanyak 34 pemain. Agenda tersebut bakal dilangsungkan di Jakarta, pada 1 sampai dengan 10 Mei mendatang.

Selepas dari Jakarta, timnas Indonesia bakal terbang ke Dubai. Selain melanjutkan TC, di negara tersebut pasukan Merah Putih bakal menjalani tiga pertandingan sisa Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Thailand jadi lawan pertama yang dihadapi pada 3 Juni, empat hari kemudian timnas Indonesia bersua Vietnam, dan terakhir UEA 11 Juni. AFC memutuskan seluruh laga itu digelar di UEA, karena belum berakhirnya virus corona.

Sebelum memainkan laga Kualifikasi Piala Dunia, timnas Indonesia bakal melakoni dua uji coba. Pasukan Shin Tae-yong diagendakan melawan Afghanistan (25/5) dan Oman (29/5).

Iklan
0