- Man United tidak berdaya bermain di kandang
- Bournemouth mencetak kemenangan pertama di Old Trafford
- Fans Bournemouth mengeluarkan chant bernada ejekan buat Ten Hag
APA YANG TERJADI?
Manchester United masih belum mampu menjaga konsistensi permainan setelah dipaksa menelan malu, karena digasak tim papan bawah Bournemouth dengan skor telak 3-0 di Stadion Old Trafford, Sabtu (9/12) malam WIB.
Setan Merah sebetulnya baru saja mengalami kebangkitan ketika mereka menaklukkan Chelsea 2-1 selepas dihajar Newcastle United dengan skor 1-0, dan diprediksi tidak akan menemui kesulitan saat meladeni Bournemouth di kandang.




Hasil tersebut membuat Man United hingga kini menorehkan 18 kekalahan di semua kompetisi di sepanjang 2023. Itu menjadi jumlah tertinggi sejak terakhir kali mereka rasakan pada tahun 1989. Ini juga menjadi kemenangan pertama Bournemouth di Old Trafford. Fans tim tamu pun menyanyikan ejekan untuk Erik ten Hag dengan mengatakan: 'Anda akan dipecat besok pagi'.
Sementara ketiga gol Bournemouth yang memaksa pemain Man United harus keluar lapangan dengan kepala tertunduk dilesakkan Dominic Solanke ketika laga baru berjalan lima menit, serta diikuti Phillip Billing di menit ke-68, dan Marcos Senesi (73).
GAMBARAN BESAR
Kegagalan mendulang poin di pertandingaan ini menempatkan Man United di peringkat keenam klasemen sementara dengan 27 poin. Posisi mereka masih bisa digusur Newcastle United jika mampu menaklukkan Tottenham Hotspur.
Sementara Bournemouth naik dua tangga ke peringkat ke-13 setelah mengumpulkan 19 poin yang membuat mereka menjauhi zona merah.
DALAM FOTO
Getty
Getty ImagesSELANJUTNYA BUAT MAN UNITED DAN BOURNEMOUTH
Kekalahan dari Bournemouth ini menjadi modal yang tidak bagus buat Man United saat melakoni pertandingan Liga Champions melawan Bayern Munich, Rabu (13/12) dini hari WIB, di Old Trafford. Sedangkan Bournemouth menyambut kedatangan Luton Town, Sabtu (16/12) malam WIB, di Liga Primer Inggris.
SUSUNAN PEMAIN
Man United: Andre Onana; Diogo Dalot, Harry Maguire, Luke Shaw, Sergio Reguilon; Scott McTominay, Kobbie Mainoo; Alejandro Garnacho, Bruno Fernandes, Marcus Rashford; Rasmus Hojlund.
Bournemouth: Neto; Adam Smith, Illia Zabarnyi, Marcos Senesi, Milos Kerkez; Lewis Cook, Ryan Christie; Antoine Semenyo, Justin Kluivert, Marcus Tavernier; Dominic Solanke.
.jpg?auto=webp&format=pjpg&width=3840&quality=60)