Marco Rose menegaskan bahwa Erling Haaland akan bertahan di Borussia Dortmund untuk musim 2021/22 ditengah rumor mengenai kepindahannya.
Haaland menjelma menjadi striker yang paling diincar di seluruh Eropa selama dua tahun terakhir, setelah tampil di Liga Champions bersama Red Bull Salzburg sebelum direkrut oleh Dortmund pada Januari 2020.
Die Borussen menjelaskan bahwa pemain berusia 21 tahun tersebut tidak akan dijual musim panas ini, tetapi klub-klub seperti Real Madrid, Chelsesa, Manchester United dan Manchester City diperkirakan siap merogoh kocek dalam-dalam pada akhir musim ini.
Apa yang dikatakan Rose?
Rose merasa itu masih belum pasti, bahwa Haaland akan meninggalkan Signal Iduna Park tahun depan, kecuali jika Dortmund mampu meraih gelar di akhir musim nanti.
"Dia memiliki kontrak jangka panjang bersama kami. Hanya karena publik terus-menerus membicarakan kepindahannya dari Dortmund pada musim panas tahun depan, itu masih belum pasti," kata sang manajer pada wawancaranya dengan Sport Bild.
"Pada akhirnya, Erling yang akan memutuskan masa depannya. Di sisi lain, kami senang bahwa dia masih bermain untuk kami - dan, siapa yang tahu, mungkin dia akan lebih lama di sini jika kami mengukir cerita yang luar biasa."
Bagaimana kontrak Haaland di Dortmund?
Haaland sepakat untuk dikontrak selama empat tahun bersama Dortmund setelah kedatangannya dari Salzburg, dan masih memiliki tiga tahun tersisa untuk menyelesaikan pekerjaannya di sana.
Namun, ada laporan bahwa kontrak tersebut mencakup klausul penjualan sebesar €75 juta, yang akan aktif pada musim panas 2022.
Sementara itu, Sport1 melaporkan pada 17 Agustus, bahwa klausul pelepasan Haaland sebenarnya bisa naik hingga €90 juta, tergantung pada kinerjanya di musim ini.
Apa selanjutnya untuk Haaland dan Dortmund?
Haaland telah mencetak lima gol dari tiga pertandingan di semua kompetisi musim ini, membuat pundi-pundi totalnya menjadi 62. Namun dia gagal pada laga Piala Super DFL, setelah dikalahkan Bayern Munich dengan skor 3-1, Rabu (18/8) WIB.
Pendukung Die Borussen akan berharap dia bisa kembali mencetak gol ketika pasukan Rose melanjutkan musim mereka di Bundesliga, dengan Dortmund akan bertandang ke markas Freiburg, Sabtu (21/8) wib.


