OLEH MUHAMMAD RIDWAN
Borneo FC bakal melakukan lawatan ke kandang Perseru Serui di Stadion Marora, Sabtu (4/11). Dalam laga tersebut Pesut Etam dipastikan tidak bakal memainkan penjaga gawang andalannya Muhammad Ridho.
Tak diturunkannya Ridho di partai tersebut bukan karena cedera atau akumulasi kartu kuning. Melainkan, tim pelatih ingin memberikan waktu istirahat kepada pesepakbola berusia 26 tahun tersebut.
Langkah ini dilakukan karena ingin Ridho tampil maksimal saat laga melawan Persib Bandung serta Arema FC. Kekosongan posisi kiper itu bakal diisi oleh Nadeo Argawinata.
"Kami punya tiga pertandingan dengan jadwal sangat padat. Saya harus mengistirahatkan Ridho secara penuh," kata pelatih kiper Borneo FC Luizinho Passos dikutip dari laman resmi klub.
"Saya beri kesempatan utama untuk Nadeo. David Ariyanto sebagai pengganti. Siapa yang paling siap akan tampil. Dua-duanya sangat ingin bermain," ia menambahkan.
Dikabarkan bakal turun sejak awal saat laga kontra Perseru, Nadeo mengaku siap. Menurutnya, hal tersebut diserahkan semuanya kepada tim pelatih dalam menentukan komposisi starter.
"Saya sebagai pemain selalu siap kapan saja jika dipercaya tampil. Kalau memang nanti disiapkan lawan Perseru, saya berusaha untuk tidak kebobolan. Semoga dapat poin di Serui," ujarnya.


