Bima Sakti memberi kabar baik untuk Luis Milla. Ia, menyebut PSSI sudah melunasi tunggakkan gaji sosok asal Spanyol tersebut yang terjadi selama selama beberapa bulan.
Isu yang beredar di lapangan, Milla belum mendapatkan haknya selama tiga bulan terakhir. Alasannya karena induk sepakbola nasional tersebut sedang kesulitan dana.
Akan tetapi, Bima yang merupakan tangan kanan Milla di timnas Indonesia U-23, menyebutkan semua persoalan ini sudah selesai. Tidak lagi tunggakkan gaji kepada eks Barcelona tersebut.
"Kemarin ada informasi, kalau gajinya sudah dibayar semua, dan sisanya kami kembalikan kepada PSSI saja," ujar Bima.
Mantan penggawa Persiba Balikpapan ini juga belum tahu bakal kembali bekerja sama dengan Milla atau tidak di timnas Indonesia. Ia, memasrahkan hal ini tak siap menerima segala keputusan yang dibuat nantinya.
"Semua tergantung Milla, kalau saya masih dipercaya sampai Piala AFF saja, mungkin nanti kami kasih kesempatan kepada pelatih-pelatih lain untuk mendampinginya," ujarnya.
Goal Indonesia