FISIK Football Elite Training digelar di Lapangan PSSI, Sawangan, Depok, kemarin (29/2). Acara ini bertepatan dengan rilisan produk terbaru dari Nike Football yaitu Nike PhantomVSN 2.
Ini adalah program training yang rutin dari FISIK Football, dimana acara pertama kali dilaksanakan pada tahun 2018. Jika sebelumnya agenda itu mengundang konsumen dan komunitas, pada edisi kali ini mengajak Sekolah Sepakbola (SSB) untuk mengikuti program latihan tersebut.
Program ini diharapkan untuk para taleta muda bisa menambah kemampuan mereka dalam bermain sepakbola. Adapun SSB yang ikut berpartisipasi dalam acara ini adalah ASIOP Apacinti, Young Warrior, Villa 2000 dan Pelita Jaya.
Untuk memeriahkan acara ini nakhoda timnas Indonesia U-16 Bima Sakti ditunjuk jadi pelatih. Hamsa Lestaluhu dan Zahra Muzdalifah juga diajak ambil bagian di dalamnya.
Beberapa program latihan yang diberikan oleh Bima Sakti, dibagi dalam dua sesi kali ini adalah passing, ball positioning, dan shooting. Setelah program latihan dilakukan dalam durasi hampir dua jam, para peserta diajak untuk bermain secara full team agar bisa mengaplikasikan pola permainan berdasarkan latihan singkat tersebut dan merasakan secara langsung bermain menggunakan PhantomVSN 2.
"Semoga ilmu yang didapat bisa bermanfaat dan yang terpenting adalah mereka bisa berkembang melalui kompetisi. PSSI akan menggulirkan kompetisi U-16, U-18, U-20. Jadi sangat jelas, kegiatan ini sangat bermanfaat," pungkas Bima.
