Sempat unggul dua gol lebih dulu Bhayangkara FC gagal memetik kemenangan atas Persebaya Surabaya. Juara bertahan Liga 1 tersebut ditahan 3-3 di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Rabu (11/7).
Gelandang Bhayangkara FC Wahyu Subo Seto pun angkat bicara dengan hasil imbang yang diraih ini. Ia menuturkan timnya lengah dan sehingga Persebaya bisa memanfaatkan situasi tersebut.
Maka dari itu, Wahyu berharap kejadian serupa tidak terulang kembali. Perbaikan harus dilakukan Bhayangkara FC agar bisa mendapatkan poin maksimal pada pertandingan berikutnya.
"Kami keasyikan menyerang, kami lupa ada David [da Silva] sebagai striker yang berbahaya. Dia membuktikan bahwa dia bisa menjadi pemain yang bagus," kata Wahyu.
Ya, David menjadi penentu hasil imbang diraih Persebaya. Bomber asal Brasil tersebut mengukir namanya di papan skor ketika pertandingan memasuki masa injury time.




Saat ini Bhayangkara FC bercokol di posisi empat klasemen. Armada racikan Simon McMenemy, meraup 23 poin dari 15 pertadingan yang sudah dimainkannya pada musim ini.

