OLEH MUHAMMAD RIDWAN
Bhayangkara FC mengeluhkan jadwal pertandingan yang dilakoni selama bulan Ramadan. Sebab, The Gurdian harus menjalani tiga pertandingan tandang, dan hanya satu laga kandang.
Dalam laga tandang perdananya di bulan puasa, skuat asuhan Simon McMenemy tersebut, takluk 3-0 dari Borneo FC. Kemudian Bhayangkara FC dapat mengalahkan Persib Bandung dua gol tanpa balas ketika menjamunya di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi pekan lalu.
Setelah itu, Bhayangkara FC secara beruntun bakal tandang ke kandang Bali United pada Jumat (9/6). Serta yang terakhir Evan Dimas dan kawan-kawan menjalani partai away kontra Persiba Balikpapan, 19 Mei 2017.
SIMAK JUGA: Yandi Sofyan Siap Gantikan Peran Irfan Bachdim
"Mungkin jadwal ketika Ramadan ini kurang bersahabat dengan kami. Namun, kami anggap sebagai salah satu ujian di Ramadan kali ini. Mudah-mudahan setelah Ramadan akan ada hikmahnya," kata corporate secretary Bhayangkara FC Rahmad Sumanjaya.




Jadwal yang diterima Bhayangkara FC, berbanding terbalik dengan Bali United. Armada racikan Widodo Cahyono Putro ini, mendapatkan jatah bermain di markasnya tiga kali secara beruntun yakni melawan Persib Bandung, Perseru Serui, dan Bhayangkara FC.
Sebenarnya, Bali United harus menjalani laga tandang ke markas Perseru. Akan tetapi, hal itu tidak jadi terlaksana akibat lampu Stadion Marora, tidak lolos verifikasi. Alhasil, partai itu digelar di Stadion I Wayan Dipta Gianyar.
SIMAK JUGA: Simon McMenemy Ingin Pemain Bhayangkara FC Bermain Lebih Baik
"Di kompetisi ini kami harus siap dengan segala hal. Termasuk jadwal yang kurang bersahabat. Tinggal bagaimana pelatih dan pemain menyingkapinya. Tapi kami percaya, pemain mempunyai mental baja. Mereka siap bertanding, kapan dan di mana saja," ucapnya.
Dalam laga kontra Bali United, Bhayangkara FC dipastikan tidak bisa memainkan Indra Kahfi. Ini karena, Indra mengalami akumulasi kartu kuning sehingga harus menepi.
"Tapi tanpa saya pun, tim sangat kompak dan itu bisa dilihat ketika kami mengalahkan Persib dengan skor meyakinkan," ucap kapten Bhayangkara FC tersebut.

