Pep Guardiola mengakui Bernardo Silva "sangat menyukai" Barcelona, sementara Xavi juga menyatakan minatnya pada sang gelandang Manchester City.
Bintang asal Portugal itu dikaitkan dengan Barca sepanjang musim panas ini, sesuatu yang sangat disadari oleh kedua manajer. Jendela transfer La Liga Spanyol ditutup pada 1 September.
Manajer Barcelona dan mantan pelatihnya membahas rumor transfer seputar Bernardo saat konferensi pers setelah pertandingan persahabatan kedua klub pada Kamis (25/8) dini hari WIB.
Di pertandingan ini, kedua tim bermain imbang 3-3. Gol-gol Barcelona dicetak Pierre-Emerick Aubameyang, Frenkie De Jong, dan Memphis Depay, sementara dari City disumbangkan Julian Alvarez, Cole Palmer, dan penalti Riyad Mahrez.
"Saya suka Bernardo sebagai pemain," ujar kata Xavi, menanggapi tatapan bercanda dari mantan manajernya.
"Ia mengerti segalanya dan memiliki kemampuan luar biasa untuk membuat keputusan. Ia adalah pemain yang sangat penting bagi Pep dan dia membuat perbedaan di lapangan."
Sementara itu, Guardiola menjawab: "Kami ingin Bernardo Silva bersama kami, tapi saya tidak ingin ada orang yang tidak bahagia di sini. Hal pertama yang harus dilakukan untuk kedua klub adalah mencapai kesepakatan - maka tentu saja, saya ingin dia di tim saya. Memang benar bahwa Bernardo Silva sangat menyukai FC Barcelona."
Manchester City akan menghadapi Crystal Palace pada Sabtu (27/8), sementara Barca akan menghadapi Real Valladolid satu hari kemudian.




