Liverpool mengonfirmasi rekrutan pertama mereka pada bursa transfer musim panas ini, dengan bergabungnya bek remaja Sepp van den Berg dari PEC Zwolle.
The Reds memenangkan persaingan dengan Bayern Munich, Ajax, dan PSV dalam perebutan van den Berg, yang tiba di Anfield dengan harga transfer awal senilai £1,3 juta (€1,5 juta/$1,7 juta).
Pihak Liverpool juga sudah menyepakati nilai transfer tambahan £3,1 juta (€3,5 juta/$4 juta), yang akan diaktivasi jika van den Berg bisa masuk ke dalam tim pertama klub.
Menurut sumber kepada Goal, nilai tambahan itu terkait dengan penampilan di Liga Primer Inggris dan Liga Champions. Jika centre-back berusia 17 tahun itu bisa mencapai 350 starter, biaya maksimal yang dikeluarkan Liverpool adalah £4,4 juta (€4,9 juta/$5,6 juta). Kesepakatan ini secara formal akan berlaku pada 1 Juli.
"Ini adalah perasaan yang luar biasa," ujar van den Berg di laman resmi Liverpool.
"Bagi saya, ini adalah klub terbesar di dunia. Ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan. Saya sangat antusias."
"Saya sudah melihat pemain-pemain dari Akademi masuk ke dalam tim utama di sini. Ini sulit dipercaya, terutama ketika klub besar ini melakukannya."
"Tentu saja, pelatih [Jurgen Klopp] adalah orang yang hebat dan salah satu alasan mereka sukses--dan menjadi salah satu alasan saya datang ke sini."
Setelah menjalani debut dan tampil di tujuh pertandingan Eredivisie musim 2017/18, Van den Berg menikmati musim yang bagus bersama Zwolle pada musim lalu.
Van den Berg bermain 16 kali dan membantu Zwolle mengakhiri musim ada di posisi ke-13.




