Selebrasi IndonesiaMario Sonatha

Berita Timnas Indonesia: Simon McMenemy Masa Bodoh Dengan Kemenangan Telak Atas Vanuatu

Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan enam gol tanpa balas atas Vanuatu pada laga uji coba di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu (15/6). Namun, pelatih Garuda Simon McMenemy, masa bodoh dengan pencapaian gol tersebut.

Paling penting bagi McMenemy para pemain timnas Indonesia dapat menerapkan permainannya secara benar. Seluruh instruksi yang diberikan bisa diperagakan dengan baik.

Selain itu, McMenemy juga memuji performa yang diperlihatkan Alberto Goncalves. Dalam pertandingan tersebut pilar Madura United itu berhasil mecetak empat gol.

"Kami bisa kuasai pertandingan, tidak buru-buru dalam menyerang, bisa menguasai dengan sabar, kapan menyerang dan bertahan. Kami bisa cetak lebih dari 6 gol, tapi bisa kebobolan 3 gol. Saya tidak suka," kata McMenemy usai laga.

"Beto [Alberto] bermain bagus. Kami baru kalah dari Yordania. Sekarang kami beri jawaban bagus. Sekarang bisa mengontrol ruang. Dapat banyak pelajar. Dengan segala respek terhadap Vanuatu, ya ini cuma Vanuatu. Ke depan kami akan menghadapi negara lebih besar," tambahnya.

Sebelumnya, timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Yordania pada laga uji coba beberapa hari lalu. Andritany Ardhiyasa dan kawan-kawan takluk dengan skor 4-1.

ARTIKEL TOP PEKAN INI
1.Jurgen Klopp Rela Kehilangan Mo Salah Demi Nicolas Pepe
2."Messi Jepang" Resmi Berlabuh Ke Real Madrid Castilla
3.Adrien Rabiot Konfirmasi Negosiasi Dengan Juventus
4.Boban Kembali Ke Milan, Maldini Jadi Direktur Teknik
5.Ranking FIFA Zona ASEAN: Malaysia Lewati Indonesia
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
Liga 1 2019 - Footer Banner
Iklan
0