Leroy Sane Manchester City 2019Getty Images

Berita Manchester City - Leroy Sane Tolak Bayern Munich?

Winger Manchester City Leroy Sane dikabarkan memutuskan untuk menolak kesempatan bergabung ke Bayern Munich pada musim panas ini.

Pemain asal Jerman berusia 23 tahun itu mencetak 16 gol dan membuat 18 assist dari 47 penampilan untuk The Citizens sepanjang musim 2018/19. Meski begitu, ia dikesampingkan sebagai starter di pengujung musim.

Kontrak Sane bersama City akan berakhir kurang dalam dua tahun ke depan. Ia pun sempat dikait-kaitkan dengan Bayern sebagai pengganti untuk dua pemain veteran, Arjen Robben dan Franck Ribery.

Namun, dilansir The Sun, tidak ada terobosan dalam pembicaraan kontran baru antara Sane dan pihak City. Meski begitu, sang pemain juga mengatakan kepada rekan-rekannya kalau ia tidak akan kembali ke Jerman pada musim panas ini untuk bergabung ke Bayern.

Selain Bayern, Sane juga sebelumnya dikait-kaitkan dengan peluang pindah ke Juventus.

Iklan
0