Raphael Varane World Cup trophy FranceGetty

Bek Manchester United Raphael Varane Umumkan Pensiun Dari Timnas Prancis

  • Sang bek baru berusia 29 tahun
  • Ingin fokus penuh di level klub
  • Membanggakan prestasinya dan mendorong generasi baru untuk meniru kesuksesannya di timnas

APA YANG TERJADI? Bek tengah berkelas, yang bermain untuk raksasa Liga Primer Manchester United, baru berusia 29 tahun. Varane, bagaimanapun, telah menjadi bagian dari timnas Prancis sejak 2013 dan membantu mereka meraih juara dunia pada 2018, sambil mengklaim mahkota di UEFA Nations League 2021 dan mencapai final Piala Dunia lainnya pada 2022.

APA YANG DIKATAKAN: Varane telah secara resmi mengumumkan pensiun dari sepakbola internasional dalam sebuah unggahan di Instagramnya, yang berbunyi: "Mewakili negara kita yang hebat salama satu dekade telah menjadi suatu kehormatan terbesar dalam hidup saya. Saya telah merenungkan ini selama beberapa bulan dan memutuskan ini waktu yang tepat bagi saya untuk pensiun dari sepakbola internasional. Saya pasti akan merindukan momen-momen ini bersama Anda, tetapi waktunya telah tiba bagi generasi baru untuk mengambil alih. Dari lubuk hati saya yang paling dalam, terima kasih."

GAMBARAN BESAR: Le Parisien awalnya melaporkan bahwa Varane mengikuti jejak kompatriotnya Hugo Lloris dengan pensiun dari timnas Prancis. Jadwal sepakbola di level klub dan internasional yang padat telah memengaruhi mantan bek Real Madrid itu dan dia sekarang ingin menghabiskan lebih banyak waktu dengan keluarganya."

Artikel dilanjutkan di bawah ini

DALAM FOTO:

Raphael Varane World Cup trophyGettyRaphael Varane France 2018Getty Images

Raphael Varane France 2022Getty Images

APA SELANJUTNYA? Varane melakoni debut internasionalnya melawan Georgia pada Maret 2013 dan menjadi pemain reguler Les Bleus hingga kemenangan 4-2 atas Kroasia di final Piala Dunia 2022. Dia telah menjadi pilihan yang dapat diandalkan untuk Didier Deschamps selama beberapa tahun terakhir, tapi kini dia siap untuk fokus hanya pada Manchester United.

Iklan