Footer Banner AFF U-16Goal

Begini Tingkah Laku Unik Penggawa Timnas Indonesia U-16 Di Malam Sehari Jelang Laga Final

Tim nasional (timnas) Indonesia U-16 bakal melakoni laga final Piala AFF U-16 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (11/8) malam ini. Pada laga itu, mereka akan menghadapi Thailand U-16.

Jelang pertandingan, tentunya skuat asuhan Fakhri Husaini itu melakukan persiapan dengan berlatih dan istirahat yang cukup. Mengingat, mereka hanya memiliki jeda satu hari untuk recovery setelah laga semi-final, Kamis (9/8) lalu.

Sesi latihan terakhir jelang laga final digelar di Stadion Jenggolo, Sidoarjo, Jumat (10/8) petang. Pada malam harinya, mereka sengaja dikumpulkan oleh pelatih timnas Indonesia U-16, Fakhri Husaini, untuk menonton film bersama sekitar pukul 19.00 WIB. Dan film yang ditonton adalah Black Panther. 

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Setelah menonton film, para pemain melakukan kegiatan masing-masing atau beristirahat. Tentunya tetap dibatasi harus sudah masuk kamar atau tidur maksimal pada pukul 22.00 WIB. Di saat inilah ada saja tingkah laku unik dari David Maulana dan kawan-kawan untuk mengatasi ketegangan yang mereka alami.

"Seperti biasa saat sebelum pertandingan atau turnamen, ada saja tingkah laku anak-anak. Ada yang tadinya biasanya tidur jam 22.00, kali ini sebelum final dia tidur cepat pada pukul 20.00," ungkap Laksmiari Saraswati Widodo, psikolog timnas Indonesia U-16. 

"Tapi ada juga yang tak bisa tidur dan meminta untuk gabung dengan temannya yang lain satu kamar. Alhasil, ada lima pemain yang tidur satu kamar. Saya jagain, matikan televisi, sampai mereka tarik selimut untuk tidur," tambahnya.

Menurutnya, ini hal yang wajar dialami oleh seorang atlet apalagi pemain muda yang akan menghadapi sebuah pertandingan besar atau penentuan. "Saat ini anak-anak masih bisa mengendalikan ketegangan mereka dan terlihat cukup rileks," tutur wanita yang akrab disapa Asty itu. 

Footer Banner AFF U-16Goal
Iklan