Bos Tottenham Hotspur Antonio Conte mengecam Bayern Munich karena melontarkan komentar "kurang ajar" soal Harry Kane, dengan kampiun Bundesliga itu dianggap kelewat batas ketika berspekulasi soal ketertarikan mereka terhadap kapten timnas Inggris tersebut.
Spurs sama sekali tak berniat melepaskan striker jimat mereka dan mulai terbiasa menepis ketertarikan klub-klub lain yang menginginkan bomber 28 tahun itu.
Namun, mereka kecewa Bayern secara terang-terangan membahas Kane saat mencari-cari calon pengganti Robert Lewandowski yang dilego ke Barcelona.
Apa tanggapan Spurs soal komentar Bayern tentang Harry Kane?
Manajer Bayern, Julian Nagelsmann, dan CEO mereka, Oliver Kahn, mengakui bahwa Kane jelas menarik di bursa transfer, dan itu membuat Conte jengkel.
Pelatih asal Italia itu membalas komentar mereka: "Jujur saya tak mendengar ini. Jelas bahwa saya seorang pelatih yang tak pernah membicarakan pemain dari klub lain."
"Entahlah mengapa [ini terjadi]. Situasi di Tottenham sangat jelas. Rencananya sangat jelas. Harry Kane adalah bagian dari proyek kami. Dia bagian yang sangat penting dari proyek kami, dan ya itu hanya rumor."
"Di saat yang sama, saya tak suka membahas pemain dari klub lain. Jika saya mau melakukan sesuatu, sayang ngomong langsung ke klub tersebut, bukan lewat media."
"Menurut saya mungkin klub lain itu agak kurang ajar ya. Inilah cara saya. Inilah cara saya menghadapi situasi dengan pemain klub lain."
Apa kata Bayern Munich soal Harry Kane?
Bukan rahasia bahwa kini Die Roten tak memiliki No.9 jempolan usai menjual Lewandowski ke Barca, dan situasi tersebut membuat Nagelsmann bicara soal Kane: "Dia sangat mahal, itu masalahnya - tetapi seorang pemain yang brilian."
"Dia adalah salah satu penyerang terbaik. Mungkin dia merupakan satu dari dua atau tiga pemain yang bisa bermain sebagai striker sentral [sekaligus] sebagai No.10, tapi dia sangat kuat, brilian dengan kepala dan kedua kakinya."
"Dia bisa bikin banyak gol di Bundesliga, saya tak tahu harganya, tetapi sangat berat buat Bayern Munich. Kita lihat saja apa yang terjadi di masa depan."
Kahn menambahkan: "Dia [Kane] di bawah kontrak Tottenahm."
"Dia memang striker top absolut, tetapi itu semua hanya mimpi untuk masa depan."
"Kini kami harus berusaha menyusun skuad untuk musim ini. Jadi lihat saja apa lagi yang terjadi."




