Penyerang Barcelona, Pierre-Emerick Aubameyang, dilaporkan telah mencapai kesepakatan pribadi untuk bergabung dengan Chelsea.
Seperti dilansir Sky Sports, Chelsea dan Barcelona menyepakati angka transfer Aubameyang di rentang £15–£25 juta.
Aubameyang telah teruji di Liga Primer Inggris. Pemain berusia 33 tahun itu membela Arsenal pada periode 2018–2022. Ia adalah topskor musim 2018/19 bersama duo Liverpool, Mo Salah dan Sadio Mane.
Kapten timnas Gabon itu pindah ke Barcelona dengan status bebas transfer pada Januari lalu usai diputus kontrak oleh Arsenal pasca-cekcok dengan manajer Mikel Arteta.
Paruh musim lalu, Aubameyang langsung berikan dampak positif skuat arahan Xavi lewat sumbangan 13 gol dalam 23 penampilan di lintas ajang.
Tapi, kehadiran Robert Lewandowski bikin Auba tersisih. Nama terakhir baru diturunkan delapan menit dalam dua laga pertama Barca di LaLiga.
Getty ImagesNama Aubameyang memang dikaitkan dengan The Blues dalam beberapa hari terakhir. Kubu London Barat jelas ingin mereunikan Auba dengan Tuchel. Keduanya memang pernah bekerja sama di Borussia Dortmund pada rentang 2015–2017.
Chelsea dalam urgensi mendatangkan penyerang baru setelah meminjamkan kembali Romelu Lukaku ke Inter Milan dan melepas Timo Werner ke klub lamanya, RB Leipzig.
Skuat arahan Tuchel menjalani start jelek setelah menelan kekalahan dari Leeds United 3-0 pada pekan ketiga Liga Primer di Elland Road, akhir pekan lalu.
Adapun tenggat transfer musim panas EPL berakhir pada 1 September pukul 23:00 waktu setempat atau 2 September pukul 05:00 WIB.




