Matthijs de Ligt Juventus 2021-22Getty Images

Wow! Barcelona Punya Klausul Istimewa: Bisa Tebus Matthijs De Ligt Dengan Harga Diskon

Barcelona diklaim memiliki klausul istimewa yang memungkinkan mereka membeli Matthijs De Ligt dari Juventus dengan harga diskon.

De Ligt didatangkan dari Ajax dengan harga €85,5 juta pada musim panas 2019, namun agennya, Mino Raiola, merasa sudah waktunya bek Belanda itu hengkang dari Turin.

Dan, menurut media Catalunya, Sport, Raiola menegosiasikan sebuah klausul istimewa yang menguntungkan Barca saat De Ligt meneken kontrak bersama Juventus.

Sebelumnya, Juventus dan Raiola dikabarkan sepakat mencantumkan klausul rilis sebesar €120 juta ke dalam kontrak De Ligt.

Tim-tim raksasa Eropa seperti Chelsea, Bayern Munich, dan Paris Saint-Germain dikabarkan meminati jasa De Ligt.

Chelsea, khususnya, berpotensi kehilangan bek tengah andalan mereka, Antonio Rudiger, secara cuma-cuma, dan harus merogoh kocek dalam-dalam demi mendapatkan pengganti yang mereka incar.

Namun, Blaugrana diklaim memiliki kesepakatan khusus dengan Raiola, dan bisa mengaktifkan klausul rilis De Ligt hanya dengan €75 juta saja.

Dalam sebuah wawancara dengan NOS, seperti dikutip Tuttomercatoweb, Raiola ditanya apakah klub-klub Liga Primer Inggris sebagai satu-satunya yang mampu membayar klausul pelepasan de Ligt.

"Mungkin, bahkan Barcelona, Real Madrid, dan PSG," ujar Raiola.

Iklan
0