Antoine Griezmann Saul Niguez FC Barcelona Atletico MadridGetty Images

Barcelona & Atletico Madrid Dikabarkan Sepakat Tukar Antoine Griezmann & Saul Niguez

Antoine Griezmann dikabarkan selangkah lagi kembali ke Atletico Madrid dengan Saul Niguez menyebrang ke arah sebaliknya, ke Barcelona.

Blaugrana menebus klausul rilis Griezmann seharga €120 Juta pada tahun 2019 demi mendapatkan jasanya dari sang juara bertahan La Liga.

Sayangnya sejak saat itu, sang penyerang Prancis kesulitan untuk menemukan performanya selama di Camp Nou dan baru meraih Copa del Rey selama dua musim di Catalunya.

Menurut stasiun radio Cadena Cope, Griezmann dan Saul kini telah menyetujui pertukaran tersebut dan kedua klub semakin mendekati kata sepakat.

Barca dikabarkan akan mengurangi kuota gaji hingga €12 Juta per tahun dengan kepergian Griezmann dan kedatangan Saul.

Griezmann kini tengah berlibur dengan bekas rekan satu timnya di Atletico, Koke, setelah membela Prancis di Euro 2020.

Barcelona tidak bisa mendaftarkan rekrutan barunya musim panas ini dan masih memiliki hutang sebesar €1,2 Miliar.

Bulan lalu, Presiden La Liga Javier Tebas memperingatkan Blaugrana untuk mengurangi jumlah gaji yang dibayarkan jika ingin mengikat Lionel Messi dengan kontrak baru.

Goal kini dapat mengonfirmasi bahwa Messi telah menyetujui kontrak lima tahun dengan potongan gaji yang siginifikan.

Messi menerima hingga €75 juta per musim termasuk bonus selama lima tahun terakhir, namun kontraknya telah usai 30 Juni kemarin.

Sementara itu Barca juga tengah berusaha menjual Samuel Umtiti dan Miralem Pjanic demi mengurangi tagihan gaji mereka lebih banyak lagi.

Iklan
0