Lionel Messi Barcelona 2020-21Getty Images

Barcelona 0-0 Atletico Madrid: Hasil Imbang Di Camp Nou Untungkan Real Madrid

Pertandingan lanjutan La Liga musim ini di Camp Nou, Sabtu (8/5) malam WIB, antara Barcelona dan Atletico Madrid berakhir tanpa pemenang, dengan kedua tim bermain tanpa gol.

Blaugrana tampil di laga ini tanpa didampingi oleh pelatih mereka, Ronald Koeman yang terkena larangan dua laga pasca-dikartu merah saat Barca kalah mengejutkan dari Granada 2-1 pekan lalu.

Turun dengan formasi 3-5-2, Barca mendapat perlawanan sengit dari pasukan Diego Simeone yang juga tampil dengan counter-formasi serupa.

Barcelona mendominasi permainan sejak awal, namun minim menciptakan peluang. Sebaliknya, Atletico dengan skema serangan balik mereka mampu beberapa kali menebar ancaman nyata.

Marc-Andre ter Stegen menjadi bintang lapangan bagi Barca, dengan kiper Jerman itu beberapa kali mementahkan kans Atleti. Ter Stegen sukses membendung tembakan Marcos Llorente, Luis Suarez dan Yannick Carrasco yang mengarah tajam ke gawang sepanjang babak pertama.

Satu-satunya kans terbaik Barca dalam periode itu datang melalui aksi Lionel Messi yang menerobos sendirian ke dalam kotak Atleti dengan melewati beberapa pemain lawan, tapi tembakannya mampi ditepis secara brilian oleh Jan Oblak.

Pun demikian di babak kedua, Barca kesulitan membongkar pertahanan solid Atletico dan kerap menemui jalan buntu. Messi memiliki beberapa kesempatan untuk memecah kebuntuan tapi Oblak gemilang mengawal gawangnya.

Hasil imbang ini membuat persaingan di papan atas klasemen semakin sengit. Barcelona yang kini mengoleksi 75 poin di urutan kedua gagal menggusur Atletico di puncak dengan selisih dua angka.

Posisi keduanya rawan tergusur oleh Real Madrid di tempat ketiga dengan nilai 74, jika mereka sukses mengalahkan Sevilla, Senin (10/5) dini hari WIB.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0