Bagas Kaffa - Timnas Indonesia U-23PSSI

Bagas Kaffa Ingin Curi Perhatian Shin Tae-Yong Di Laga Uji Coba Kontra Arab Saudi

Pemain belakang tim U-23 Indonesia Bagas Kaffa bertekad ingin menarik perhatian pelatih Shin Tae-yong dalam pertandingan uji coba melawan Arab Saudi di Stadion The Sevens, Sabtu (6/4) dini hari WIB, sekitar pukul 00:30 WIB.

Pertandingan uji coba ini merupakan bagian dari persiapan kedua tim menghadapi Piala Asia U-23 2024 yang berlangsung di Qatar. Timnas U-23 dan Arab Saudi pun sepakat laga berlangsung secara tertutup, termasuk tidak bisa disaksikan media.

Bagas mengutarakan, para pemain telah menjalani berbagai variasi latihan, mulai dari rondo, core, dan taktikal. Hasil latihan tersebut akan dievaluasi Tae-yong melalui uji coba.

Bek Barito Putera ini mengusung target pribadi memperlihatkan performa terbaik, sehingga bisa masuk ke dalam skuad timnas U-23. Tae-yong akan mencoret lima dari 28 pemain yang dipanggil mengikuti pemusatan latihan (TC). Mengingat hingga sekarang belum ada kejelasan dari Nathan Tjoe-A-On, Justin Hubner, dan Marselino Ferdinan, hanya dua nama lainnya yang kemungkinan akan dicoret.

“Cuacanya juga bagus. Cukup baik semuanya. Kami mempersiapkan diri dengan baik, semoga hasilnya juga baik. Ini untuk persiapan melawan Arab Saudi. Semoga saya bisa berkontribusi dengan baik, dan menampilkan yang terbaik. Itu target pribadi saya,” tegas Bagas dilansir laman PSSI.

Duel dini hari WIB nanti bisa menjadi ujian bagi Bagas. Pasalnya, pelatih Arab Saudi Saad Al-Shehri mengasah permainan agresif, serta mengakhiri sesi latihan dengan mematangkan set-piece, baik dalam situasi menyerang maupun bertahan dalam sesi latihan terakhir tadi malam waktu setempat.

Bagas berharap timnas U-23 meraih hasil bagus di masa persiapan tim, sehingga skuad Garuda Muda mempunyai modal positif menyambut Piala Asia U-23, sehingga dapat mewujudkan ambisi lolos ke Olimpiade 2024 di Paris.

Iklan
0