Bagas Adi Nugroho, berharap bisa mendapatkan gelar juara bersama klub barunya Bhayangkara FC. Demi mewujudkan keinginannya tersebut ia mengaku bakal mengeluarkan seluruh kemampuan terbaiknya.
Pesepakbola berusia 21 tahun tersebut direkrut Bhayangkara FC dari Arema FC. Bagas diberi masa bakti selama satu musim dengan opsi perpanjangan oleh klub berjulukan The Guardian.
Keputusan Bagas berlabuh ke Bhayangkara FC karena ingin mencari tantangan baru. Ia pun menyatakan tidak takut bersaing dengan para pemain lainnya untuk menembus skuat utama.
"Saya ingin memberikan yang terbaik. Semoga saya bisa meraih prestasi dengan Bhayangkara FC di musim ini," ucap Bagas.
Meski telah resmi milik Bhayangkara FC, Bagas belum bisa gabung. Hal ini karena ia sedang menjalani pemusatan latihan bersama timnas Indonesia U-22 untuk Piala AFF U-22.
Pada musim lalu Bagas hanya tampil sebanyak 12 kali dari 34 pertandingan yang dimainkan Arema FC di Liga 1. Lantaran, ia lebih banyak menghabiskan waktu bersama timnas Indonesia.
a
Goal Indonesia

