Sandy Walsh Jordi Amat Hasani Abdulgani Indonesiainstagram / @hasaniabdulgani

Bagaimana Kelanjutan Naturalisasi Sandy Walsh & Jordi Amat?

Proses naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat sudah masuk di DPR RI. Pembahasan perpindahan kewarganegaraan kedua pemain tersebut bakal dilakukan pada bulan depan.

Komisi X DPR RI bakal membahas proses naturalisasi Walsh dan Amat. Kedua pemain calon naturalisasi tersebut diwajibkan ikut saat rapat digelar bersama Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali.

"Kami jadwalkan September, karena kita harus sesuaikan jadwal. Kemarin karena saya ada kegiatan, jadi baru kita rencanakan awal September ini," kata Amali kepada awak media.

"Tanggalnya nanti kita lihat. Saya harus menyesuaikan dengan kegiatan-kegiatan saya juga," politisi partai Golkar tersebut menambahkan.

Amali mengatakan Presiden RI Joko Widodo sudah mengeluarkan rekomendasi untuk Walsh dan Amat memegang paspor Indonesia. Hanya saja, mereka perlu bertemu dengan DPR untuk meminta persetujuan menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

"Sebenernya sih persyaratan-persyaratan semua sudah oke, tapi memang di undang-undang harus disetujui DPR, itu saja. Prosedurnya yang kita jalankan," ucapnya.

Walsh dan Amat merupakan pemain keturunan yang direkomendasikan pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong buat dinaturalisasi. Diyakini masuknya kedua nama tersebut bisa membuat skuad Merah Putih lebih kuat.

Selain Walsh dan Amat, ada Shayne Pattynama yang diminta Tae-yong untuk dinaturalisasi. Akan tetapi, ia tidak masuk pembahasan dalam rapat bersama DPR pada bulan depan.

Diharapkan Walsh dan Amat sudah memegang paspor Indonesia pada bulan depan. Bila terjadi mereka bakal ikut saat timnas Indonesia menggelar FIFA matchday melawan Curacao.

Adapun pertandingan timnas Indonesia kontra Curacao dilangsungkan sebanyak dua kali. Pertama digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada 24 September 2022, tiga hari kemudian laga tersebut dihelat di Jakarta International Stadium (JIS).

Iklan
0