Nacho Real Madrid 2021Getty

Athletic Bilbao 0-1 Real Madrid: Los Blancos Masih Di Jalur Juara La Liga

Real Madrid mempertahankan laju mereka di jalur juara La Liga musim ini usai memetik kemenangan krusial 1-0 atas Athletic Bilbao, Minggu (16/5) malam WIB.

Berlaga di San Mames, Los Blancos mendapat perlawanan ketat dari tuan rumah di saat Madrid sendiri sangat membutuhkan kemenangan agar bisa menjaga kans juara tetap terbuka dan menunda pesta Atletico Madrid meraih titel secara dini.

Setengah jam permainan berjalan tidak ada peluang nyata dari kedua tim, sampai Karim Benzema merasa dirinya dilanggar di kotak penalti Bilbao. VAR meninjau kejadian itu namun tidak menilai adanya pelanggaran yang dilakukan oleh Yeray Alvarez.

Kedudukan tanpa gol bertahan hingga turun minum dan di babak kedua anak asuh Zinedine Zidane juga memulai dengan intensitas yang sama namun tetap kesulitan untuk memecah kebuntuan.

Momen yang dinanti Madrid hadir pada menit ke-68 ketika Nacho menuntaskan umpan silang Casemiro di muka gawang untuk menghasilkan gol bagi Madrid.

Gol bek Madrid itu sempat tidak langsung disahkan oleh wasit setelah adanya klaim off-side pada posisi Benzema dalam proses gol. Tapi VAR memutuskan striker Prancis itu tidak aktif terlibat dalam gol yang diciptakan oleh Nacho tersebut.

Bilbao yang tertinggal mulai lebih berani keluar menyerang, namun skema mereka terkesan sporadis dan tidak begitu merepotkan pertahanan Madrid.

Usaha tuan rumah mendapat pukulan telak beberapa saat sebelum laga berakhir ketika gelandang andalan mereka, Raul Garcia menerima kartu merah langsung. Hal itu memudahkan Madrid untuk mengamankan tiga poin mereka.

Kemenangan ini membuat Madrid mempertahankan posisi kedua klasemen La Liga, tak lepas dari kekalahan yang dialami oleh Barcelona secara mengejutkan 2-1 kala menjamu Celta Vigo.

Madrid kini mengoleksi 81 poin, hanya berjarak dua angka dari Atletico di pucuk klasemen yang pada saat bersamaan menang 2-1 atas Osasuna.

Satu laga tersisa pada pekan depan akan sangat krusial bagi Madrid mau pun Atletico dalam penentuan gelar juara musim ini. Los Blancos hanya bisa berharap rivalnya terpeleset minimal bermain imbang sembari fokus meraih kemenangan untuk tim mereka sendiri.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0