Asnawi Mangkualam Ansan GreenersGoal Indonesia

Asnawi Mangkualam Debut Di K2 League, Main Sebagai Penyerang Sayap & Dapat Poin

Kim Gil-sik sebagai pelatih Ansan Greeners nampaknya mulai menaruh kepercayaan kepada pemain asal Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar. Eks pemain PSM Makassar itu kembali mendapat kesempatan sebagai starter.

Setelah bermain untuk kali pertama bagi Ansan Greeners pada Piala FA, Asnawi akhirnya mencatatkan debut pada kompetisi kasta kedua Korea Selatan, K2 League, melawan Busan IPark, Sabtu, 3 April, di Stadion Gudeok.

Uniknya, debut Asnawi di K2 League adalah tampil sebagai penyerang sayap. Selama bermain di Indonesia, pemain 21 tahun tersebut lebih dikenal sebagai bek kanan yang ofensif, atau bahkan seorang gelandang bertahan.

Asnawi memang punya karakter menyerang yang cukup kental, ditopang dengan tenaga bagus untuk menggebrak lini pertahanan lawan. Makanya, tidak heran jika Gil-sik berani menjajal Asnawi sebagai penyerang sayap.

Dalam formasi 3-4-3, Gil-sik menaruh trio lini serang yang dihuni oleh Asnawi di sisi kanan, Geon-Joo Choi di sisi kiri, dan Kim Ryun-do sebagai striker sentral. Geon-joo akhirnya menjadi pencetak gol dari Ansan Greeners pada laga ini.

Gol tersebut dicetak oleh Geon-joo tiga menit sebelum babak pertama berakhir, membuat Ansan Greeners memimpin skor hingga turun minum. Sayangnya, Busan IPark mampu mencetak gol balasan pada menit ke-66, Jung Hoon-sung.

Pada laga ini Asnawi tidak mencatatkan penampilan penuh selama 90 menit, namun ia tampil cukup baik untuk ukuran debutan. Terlebih, Asnawi menjalani posisi baru yang sebelumnya tidak pernah ia mainkan selama di Indonesia.

Memang ada sedikit kagok terlihat dari bagaimana Asnawi bermain sebagai seorang penyerang sayap. Gil-sik akhirnya memutuskan untuk menarik keluar eks Persiba Balikpapan tersebut, pada menit ke-61, atau lima menit sebelum Busan IPark mencetak gol penyama.

Hingga pertandingan berakhir, tiada gol tambahan pada pertandingan ini, meski waktu tambahan terjadi hingga tujuh menit. Hasil ini membuat posisi Ansan Greeners di klasemen K2 League masih berada di peringkat kedua.

Dalam lima pertandingan yang sudah dijalani leh Green Wolves, delapan poin mampu mereka kumpulkan. Jumlah poin tersebut hasil dua kali menang, dua kali imbang, dan satu kali menelan kekalahan, ketika bertemu Gyeongnam FC.

Iklan