OLEH HAPPY SUSANTOIkuti di twitter
Manajer Arsenal Arsene Wenger menyatakan, timnya akan terus memprioritaskan Liga Primer Inggris ketimbang Liga Europa, meski harapan untuk bisa finis empat besar terganggu dengan kekalahan di tangan Tottenham Hotspur.
The Gunners menelan kekalahan 1-0 dari Tottenham di Wembley Stadium, Sabtu (10/2) malam WIB. Akibat dari kekalahan ini, klub asal London itu masih terlempar di peringkat keenam dengan raihan 45 poin, terpaut enam angka dari posisi keempat.
Usai pertandingan, Wenger mengakui sangat kecewa dengan kekalahan ini karena timnya dihadapkan pada tantangan besar untuk bisa mengungguli Chelsea dan Tottenham serta finis di papan Liga Champions.
SIMAK JUGA - Laporan Pertandingan: Tottenham Hotspur 1-0 Arsenal
Kini, Arsenal sudah melalui sembilan pertandingan tanpa clean sheet di liga, sebagai catatan terburuk sejak 2002.




Di pertandingan berikutnya, Arsenal akan menghadapi Ostersunds di leg pertama babak 32 besar Liga Europa.
"Memprioritaskan Eropa? Terlalu dini. Sepakbola adalah bukan tentang mengalihkan tiga pertandingan dan kemudian memperhatikan untuk yang satu," ujar Wenger kepada wartawan.
"Manchester United menentukan itu ketika mereka ada di semi-final [pada musim lalu]. Kami masih jauh dari semi-final. Saya pikir kami harus berjuang untuk mendapat peluang kembali."
"Buat saya, ini adalah hasil yang sangat mengecewakan. Prioritasnya harus ada di Liga Champions lewat Liga Primer Inggris. Saya bukan fans berat untuk lolos ke Liga Europa lewat Liga Champions. Kalau ini adalah kesempatannya, kami harus berusaha dan mengambilnya dengan bagus, tapi prioritasnya adalah Liga Primer Inggris."
