HD Claude Puel SouthamptonGetty Images

Arsene Wenger Dukung Claude Puel Tangani Leicester City


OLEH    HAPPY SUSANTOIkuti di twitter

Manajer Arsenal Arsene Wenger mendukung Claude Puel untuk memberi pengaruhnya sebagai arsitek baru untuk Leicester City.

Pada awal pekan ini, The Foxes resmi menunjuk Puel sebagai manajer baru sebagai pengganti untuk Craig Shakespeare, yang dipecat sepekan sebelumnya.

Puel sendiri sebenarnya baru saja dipecat oleh Southampton pada empat bulan yang lalu sehingga keputusan Leicester itu menuai pro-kontra. Selama menangani The Saints, ia mencatatkan 20 kemenangan dan 20 kekalahan dari 53 pertandingan.

SIMAK JUGA - RESMI: Leicester City Tunjuk Claude Puel

Meski begitu, Wenger yakin mantan anak asuhnya di AS Monaco bisa menjalankan tugas dengan baik.

"Claude adalah seseorang yang kompeten, ia adalah seorang pekerja, dan sangat fokus. Saya yakin ia akan terus dan berkembang di Leicester. Mereka membuat keputusan yang bagus," ujar Wenger kepada wartawan.

Iklan
0